SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng Putih ini adalah menu sarapan simple yang hadir dnegan rasa yang super nikmat.
Karena mudah dibuat, Resep Nasi Goreng Putih ini salah satu menu sarapan simple yang bisa diandalkan oleh para ibu rumah tangga.
Jika ingin menghadirkan menu sarapan simple yang rasanya enak banget, Resep Nasi Goreng Putih ini bisa jadi pilihan utamanya.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Wafel Enak Bisa Jadi Bekal Atau Sarapan Untuk Si Kecil Besok
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:750 gram nasi putih50 gram teri nasi, digoreng3 siung bawang putih, dicincang halus5 buah bakso ikan, diiris-iris2 butir telur2 sendok teh kecap ikan1/2 sendok teh garam1/2 sendok teh merica bubuk1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk1 batang daun bawang, diiris-iris2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Acar:1 buah ketimun, dikupas, dibuang biji, dipotong kotak1 buah wortel, dipotong kotak50 gram bawang merah, dikupas, dipotong 4 bagian25 gram cabai rawit hijau utuh1/2 sendok teh garam1 sendok makan gula pasir2 sendok makan cuka
Bahan Pelengkap:2 sendok makan bawang putih goreng, diremahkan4 buah kerupuk udang goreng
Cara Membuat Nasi Goreng Putih:
1. Acar, aduk rata semua bahan acar diamkan 1 jam dalam lemari es hingga meresap. Sisihkan.
2. Panaskan minyak. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bakso. Aduk sampai berubah warna.