- Untuk hasil lebih baik, Anda dapat mencoba menyalakan mesin cuci dengan air panas dan beralih ke air dingin saat memasuki siklus bilas.
Selain itu, Anda perlu menambahkan cuka selama siklus pembilasan untuk mencegah pembentukan karbon dioksida.
Nah itu dia caranya agar seprei jadi lembut tanpa pakai pelembut pakaian.
Nggak hanya ketika mencuci, Anda juga harus memperhatikan cara mengeringkan sprei agar tetap lembut
Cara Mengeringkan Sprei agar Tetap Lembut
Untuk mengeringkan sprei, mungkin membutuhkan waktu lebih lama.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Tapi Anda juga jangan sembarangan ya.
Biasanya Anda akan mengeringkannya di mesin pengering terlebih dahulu dengan suhu panas.
Hal ini ternyata nggak dianjurkan lho.
Sase Lovers mengeringkan seprai dengan cara menjemurkan di udara tanpa menggunakan mesin pengering.
Cara ini akan membuat seprai lebih lembut dan tetap bagus.
Namun, jika tidak memiliki ruang atau waktu, memasukkan seprai ke mesin pengering tidak masalah.
Asalkan Anda menjaga suhu pada pengaturan serendah mungkin dan tidak terlalu panas ya.
Ini dapat membantu mencegah rasa gatal setelah dicuci serta melindungi tempat tidur dari penyusutan.
Itu dia cara mencuci dan mengeringkan agar sprei bisa "selembut sutra", selamat mencoba.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Ingin Buat Seprai di Rumah Tetap Lembut? Coba Trik Sederhana Ini, Salah Satunya Gunakan Cuka