Bisa Makin Rusak Kalau Pakai Pemutih, Mending Rendam Baju Kelunturan dengan Bahan Dapur Ini, Dijamin Bersih dan Bebas Noda bak Beli Baru

By Amelia Pertamasari, Kamis, 21 Juli 2022 | 07:28 WIB
Cara mengatasi baju luntur dengan cuka. (Tribun Travel - Tribunnews.com)

SajianSedap.com - Pakaian yang bersih dari noda tentu memberikan penampilan yang baik bagi diri.

Untuk mendapatkan pakaian bersih bebas noda, mencuci adalah cara yang harus dilakukan.

Namun terkadang proses mencuci tak berjalan baik.

Salah satunya warna pakaian yang luntur dan merusak pakaian lain yang dicuci bersamaan.

Jika sudah begini, pakaian akan terlihat buruk dan tak terlihat baik untuk dipakai.

Sehingga pakaian dengan noda luntur akan dibuang begitu saja.

Padahal sebenarnya ada cara mudah mengatasi permasalahan ini.

Hanya mengandalkan cuka di rak dapur Anda, itu bisa mengatasi noda luntur di pakaian kesayangan Anda.

Lihat berikut ini cara menghilangkan noda luntur pada baju atau pakaian menggunakan cuka.

Baca Juga: Berkali-kali Dicuci Tapi Nggak Luntur, Caranya Cukup Tambahkan 1 Sendok Bahan Dapur Ini Saat Mencuci, Baju Satu Lemari Seperti Baru Beli Semua

Cara Membersihkan Baju Kelunturan

Dilansir dari TribunKaltim, berikut ini bahan dapur yang bisa membersihkan noda luntur pada pakaian.

1. Asam Cuka

Yang pertama, Anda bisa menggunakan campuran cuka, air hangat, garam, dan detergen. Tentu bahan-bahan ini mudah ditemukan di rumah teman-teman.

Caranya mudah, teman-teman hanya perlu rendam pakaian dalam larutan itu dan diamkan selama kurang lebih 15-30 menit.

Selanjutnya, teman-teman bisa langsung mencucinya seperti biasa dan baju akan kembali seperti baru.

2. Belimbing Wuluh

Siapa sangka, ternyata belimbing wuluh bisa digunakan untuk menghilangkan noda luntur, lo.Ini karena belimbing wuluh memiliki sifat asam yang tinggi.

Untuk menggunakannya, teman-teman hanya perlu memotong belimbing wuluh menjadi dua bagian.

Baca Juga: Wajah Cantiknya Gak Pernah Luntur Dimakan Usia, Ternyata Tiap Malam Nenek Rajin Pakai Ramuan Air Kelapa untuk Bikin Muka Nampak Awet Muda, Yuk Ikutan Coba

Setelah itu, gosokkan daging buahnya pada pakaian yang luntur dan diamkan selama sekitar 30 menit.

Selanjutnya, jangan lupa untuk mencucinya dengan menggunakan detergen dan air.

3. Jeruk Nipis

Anda juga bsia menggantinya dengan jeruk nipis jika kesulitan menemukan belimbing wuluh untuk menghilangkan noda luntur pada baju.

Caranya mudah, cukup gosokkan potongan jeruk nipis ke permukaan noda selama 5 menit dan diamkan sebentar. Selanjutnya, kita bisa cuci baju seperti biasa dengan detergen.

Noda luntur akan perlahan terangkat dari permukaan pakaian sehingga warnanya kembali seperti semula.

Selain itu, larutan jeruk nipis juga bisa kita gunakan untuk menghilangkan noda kekuningan di baju putih.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Tiap Nyuci Celana Jeans Selalu Luntur, Coba Tambahkan 2 Bahan Dapur Ini, Bakal Awet Bertahun-tahun Warnanya

Manfaat Cuka untuk Menghilangkan Noda Deodoran pada Pakaian

Cuka putih adalah solusi yang sangat baik untuk menghilangkan noda deodoran dari pakaian putih dan berwarna-warni.

Mulailah dengan mencampur empat cangkir air hangat dengan satu cangkir cuka putih.

Oleskan larutan ke area yang terkena dan gunakan buku-buku jari Anda untuk menggosokkannya ke pakaian.

Jika itu gagal, Anda mungkin mendapat manfaat dari merendam pakaian dalam ember atau wadah larutan cuka.

Diamkan baju Anda dalam campuran cuka dan air selama sekitar satu jam.

Kemudian gunakan kain atau sikat gigi bekas untuk menggosok noda. Terakhir, masukkan ke mesin cuci dan cuci dengan air panas.

Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul 5 Cara Ampuh Kembalikan Warna Baju yang Terkena Noda Luntur, Bisa Gunakan Cairan Jeruk Nipis