Beberapa waktu lalu sempat viral untuk keramas menggunakan sampo yang dicampurkan gula.
Rupanya seorang dokter kulit dan kelamin, dr. Dedianto Hidajat juga membenarkan hal ini.
Mencampurkan gula dengan sampo dapat membuat kulit kepala menjadi lebih bersih.
Ia menyebutkan bahwa gula dapat berguna sebagai untuk melakukan eksfoliasi pada kulit kepala.
Hal itu karena gula memiliki bentuk kristal sehingga dapat melakukan pengelupasan secara fisik.
Tak hanya itu, Dedi juga menyebutkan bahwa kristal gula pasir memang sudah digunakan sejak zaman dahulu sebagai eksfoliasi.
Selain itu, kristal gula pasir juga sejak zaman dulu memiliki sifat abrasi sehingga mampu mengangkat sel kulit mati.
Meskipun begitu, Dedi juga menyebutkan adanya efek samping dari penggunakan gula pasir yang dicampurkan dengan sampo saat keramas.
Baca Juga: BERITA POPULER : Manfaat Cuci Muka dengan Baking Soda Sampai Khasiat Keramas dengan Garam
Ia juga menambahkan bahwa para peneliti juga masih meneliti lebih lanjut efektivitasnya.
Beberapa efek samping yang dapat timbul akibat mencampurkan gula pasir dengan sampo untuk keramas.
Adapun beberapa risikonya yaitu iritasi, pengelupasan belebih, hingga luka kecil yang memicu masuknya kuman.