Gampang Banget! Begini Cara Mengatasi Tabung Gas Bocor yang Mendesis, Dalam Hitungan Menit Pasti Beres

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 23 Juli 2022 | 14:40 WIB
Cara mengatasi tabung gas LPG bocor yang mendesis dengan cara mudah ini. ()

SajianSedap.com - Kompor adalah peralatan rumah tangga yang fungsinya sangat penting untuk proses memasak.

Karena berhubungan dengan api, maka penting untuk menjaga keamanan dari kompor ini.

Itu semua berkaitan dengan kompor, selang, regulator maupun tabung gas.

Salah satu yang sering bermasalah adalah tabung gas yang bocor.

Tabung gas yang bocor kerap membuat panik karena bisa berakibat fatal.

Banyak kejadian kebakaran yang diakibatkan dari kepanikan tabung gas bocor yang tak teratasi.

Padahal sebenarnya tabung gas bocor bisa diatasi dengan mudah asal tidak panik.

Caranya pun bisa Anda lakukan sendiri hanya dalam hitungan menit.

Lihat berikut ini cara menangani tabung gas bocor.

Baca Juga: Tabung Gas Elpijji Basah dan Berembun, Ternyata Ini Penyebabnya, Apakah Pertanda Bocor?

Cara Menangani Tabung Gas Mendesis

Tanda tabung gas yang bocor biasanya akan keluar bunyi mendesis.

Berikut ini cara mengatasi tabung gas mendesis akibat tanda kebocoran, dilansir laman Rinnai.co.id.

1. Memberikan Karet Seal Tambahan pada Tabung Gas

Suara mendesis yang muncul dari tabung gas bisa diatasi dengan bantuan karet seal tambahan.

Bisa jadi bagian pengaman tersebut sudah rusak, sehingga tidak dapat mengunci secara optimal dan menimbulkan gas keluar.

Adapun teknik penggantiannya bisa dilakukan dengan cara sebagai berikut.

Lepaskan bagian regulator dari tabung gas.

Siapkan karet seal baru yang masih baik dan alat-alat yang diperlukan untuk proses penggantian seperti pinset dan gunting.

Baca Juga: Tolong Ingatkan Pembantu Sebelum Belanja, Jangan Pernah Beli Gas Elpiji Kalau Tutupnya Seperti ini, Nyawa Seisi Rumah Taruhannya

Kemudian lepaskan karet seal lama yang semula terpasang.

Potong seal baru sekitar ¼ bagian. Setelah itu masukkan ke lubang tabung, lalu tambahkan dengan karet seal lama.

Pasangkan kembali alat regulator dengan benar dan rapat. Pastikan tidak ada suara mendesis lagi.

2. Merendam Karet Seal di Dalam Air

Merendam karet seal bertujuan untuk mengembalikan elastisitas dari karet itu sendiri.

Bisa jadi karet seal yang digunakan sudah terlalu kering sehingga tidak dapat mengunci tabung gas secara rapat.

Adapun langkah-langkahnya diuraikan sebagai berikut.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Pantas Suami Ngomel Uang Belanja Bulanan Lenyap Dalam 3 Hari, Ternyata Biang Keroknya Dari Tabung Gas

Lepaskan bagian regulator dari tabung gas. Lalu lepaskan karet seal menggunakan bantuan pinset.

Kemudian rendam di dalam air selama 5 hingga 10 detik. Ambil karet seal dan lap secukupnya.

Lalu pasang kembali di bagian mulut lubang tabung gas. Selanjutnya pasang regulator dengan rapat.

Pastikan tidak ada suara mendesis lagi dari tabung gas. Kemudian cobalah untuk menyalakan kompor.

Posisikan tabung gas sedikit menjauh dari kompor sebelum menyalakannya.

Pemberian lakban pada karet seal tabung gas juga bisa dilakukan untuk mengurangi kebocoran dan menghentikan suara desisan yang keluar.

Arti Warna Api Kompor Gas Biru

Api biru merupakan warna api yang paling bagus dan memiliki suhu 1.500 derajat celcius.

Sehingga proses masak menggunakan warna api ini sangatlah cepat dan tidak membuat wajan atau panci gosong.

Kompor gas yang menghasilkan api biru biasanya memancarkan CO dengan tingkat aman saat digunakan untuk memasak.

Ada baiknya Anda mengecek secara berkala kompor gas Anda agar penggunaaan kompor gas tetap aman dan terhindar dari bahaya.

Selain itu, periksa juga regulator pada tabung gas agar terhindar dari kebocoran gas.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tak Perlu Panik, Begini Cara Menangani Tabung Gas yang Bocor agar Tak Membahayakan Orang Lain