Resep Coffee Glasur Bread Enak, Camilan Serba Roti Lembut Dan Sedap Untuk Di Akhir Pekan

By Dwi, Sabtu, 30 Juli 2022 | 12:00 WIB
Resep Coffee Glasur Bread, Camilan Lembut Dengan Aroma Sedap yang Wajib Hadir Saat Akhir Pekan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Coffee Glasur Bread, camilan serba roti dengan tekstur lembut dengan aroma sedap yang bikin nagih.

Aroma kopi yang sedap yang berpadu dengan rasa manis, membuat kita jadi sulit berhenti menyantap Resep Coffee Glasur Bread ini.

Nah, agak ngemil di akhir pekan jadi lebih istimewa, bisa banget menghadirkan Resep Coffee Glasur Bread yang enak ini untuk camilannya.

Baca Juga: Resep Crepes Goreng Sosis Simple, Camilan Sedap Untuk Pengganjal Perut!

Waktu: 45 Menit

Sajian: 26 Buah

Bahan Biang:75 gram tepung ketan75 ml air mendidih

Bahan:400 gram tepung terigu protein tinggi100 gram tepung terigu protein sedang100 gram gula pasir11 gram ragi instan25 gram susu bubuk2 butir kuning telur1 butir putih telur150 ml air es25 ml air kopi, dari 1/2 sdm kopi instan yang dilarutkan dengan 25 ml air panas, dinginkan50 gram margarin75 gram mentega tawar1 sendok teh garam2 sendok makan susu evaporasi, untuk olesan

Bahan Toping:45 gram putih telur150 gram gula tepung1 sendok teh air jeruk lemon1/8 sendok teh pasta moka1/8 sendok teh pasta cokelat

Cara Membuat Coffee Glasur Bread:

1. Biang, seduh tepung ketan dengan air mendidih sampai kental. Biarkan dingin. Sisihkan.

2. Campur tepung terigu, gula pasir, ragi instan, dan susu bubuk. Aduk rata. Masukkan kuning telur dan putih telur. Uleni rata.