Cuma Modal Rebus Daun Jeruk Lalu Kumur, Jangan Kaget Kalau Sekarang Bisa Jadi Makin Pede Kalau Ketemu Orang, Ada Apa Ya?

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Selasa, 2 Agustus 2022 | 14:13 WIB
Kumur dengan daun jeruk yang direbus ternyata akan memberikan hasil yang seperti ini ()

SajianSedap.com – Anda yang hobi memasak pasti nggak asing dengan daun jeruk.

Bagaimana tidak, daun jeruk memang sering dipakai untuk memasak.

Aroma daun jeruk yang begitu khas akan memberi rasa tersendiri pada masakan.

Namun sayangnya masih banyak manfaat daun jeruk yang tidak banyak orang tahu.

Pernahkah Anda mencoba kumur dengan air rebusan daun jeruk?

Cara ini memang terlihat sangat asing ya.

Namun jika dicoba Anda akan terkejut dengan hasilnya.

Mau tahu bagaimana hasilnya?

Jangan lupa ikuti terus artikel ini ya, Sase Lovers.

Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights

Daun Jeruk untuk Mengatasi Bau Mulut

Mengatasi bau mulut yang menganggu bisa dilakukan dengan kumur air rebusan daun jeruk

Dikutip GridPop.ID dari Grid.ID, penggunaan daun jeruk purut untuk menghilangkan bau mulut telah dipakai sejak dulu kala.

Orang zaman dahulu langsung mengunyah daun jeruk purut tanpa diolah.

Apabila tidak suka mengunyah daun jeruk purut secara langsung, merebusnya adalah solusi yang tepat.

Air rebusan daun jeruk juga tidak pahit kok.

Rasanya hampir mirip ketika Anda menyeduh jeruk npis.

Caranya juga sangat mudah.

- Siapkan 20 lembar daun jeruk purut.

- Selanjutnya, iris tipis-tipis 20 lembar daun jeruk purut.

Baca Juga: Coba Petik-petik Daun Jeruk Lalu Rebus dan Minum Airnya Hangat-hangat di Pagi Hari, Tahun ini Jadi Tak Perlu Beli Obat ke Warung Lagi

- Setelah diiris tipis, masukkan daun jeruk purut ke dalam air mendidih.

- Masak dan tunggu hingga air tersebut berubah warna.

- Jika warna sudah berubah, saring air daun jeruk purut.

- Kemudian gunakan untuk kumur-kumur.

Meski daun jeruk purut merupakan bahan alami, tetap perlu diperhatikan penggunaannya ya.

Daun jeruk bisa memicu efek samping lho.

Efek Samping Air Rebusan Daun Jeruk

Merujuk artikel terbitan Kompas.com, penting juga memperhatikan tanda-tanda alergi yang mungkin muncul apabila mengoleskan ke permukaan kulit.

Beberapa gejala alergi antara lain:

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Pantas Tiap Beli Kok Gak Pernah Layu, Mertua Ternyata Selalu Simpan Daun Jeruk dengan Cara Ini Agar Tetap Segar hingga Berbulan-Bulan

- Gatal-gatal bentol,

- Ruam di kulit,

- Bengkak di area wajah, rongga mulut, ataupun bagian lain,

- Bersin atau pilek.

Segera cari pertolongan medis apabila reaksi alergi yang keluar.

Apalagi jika air rebusan ini menyebabkan sesak napas dan pembengkakan di area tenggorokan.

Jika dibiarkan, reaksi alergi yang parah bisa berkembang menjadi syok anafilaktik.

Tentu saja hal ini akan membahayakan nyawa.

Semoga bermanfaat Sase Lovers.

Artikel ini pernah tayang di Grid Fame dengan judul Lebih Mujarab Dari Obat Kumur, Daun Jeruk Purut Ternyata Ampuh Usir Bau Mulut yang Bikin Malu, Seperti Ini Caranya

Baca Juga: Yang Punya Pohon Jeruk Purut Pasti Bangga, Cuma Petik 2 Lembar Daunnya Lalu Kunyah Tiap Hari, Kakek ini Sujud Syukur Penyakitnya Bak Dicabut dari Tubuh