Minyak goreng bekas yang dibuang ke bak cuci piring akan menciptakan tumpukan lemak seperti lilin.
Ini terbentuk ketika minyak panas bereaksi dengan semua hal di saluran pembuangan, seperti limbah dan bahan kimia produk pembersih.
Saat tumpukan lemak terbentuk, ini dapat berdampak serius pada saluran air bak cuci piring.
Setelah tumpukan lemak terbentuk, maka dapat menyumbat pipa dan menyebabkan semburan.
Jika Anda terus-menerus menuangkan minyak goreng bekas yang masih panas ke saluran air, makan dapat menyebabkan kerusakan pada saluran air kota dan drainase.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Gunakan Soda Kue
Jadi, bagaimana cara membuang minyak goreng bekas yang aman?
Pengguna Instagram bernama Washy Wash membagikan beberapa saran bermanfaat untuk membuang minyak goreng bekas.
Pertama, taburkan sedikit soda kue alias baking soda ke dalam wajan.