Para Pakar Yakin Cacar Monyet Sudah Masuk Ke Indonesia, Para Ibu Harus Waspada Kalau Bayi di Rumah Sudah Mulai Ada Tanda-tanda ini

By Raka, Jumat, 5 Agustus 2022 | 12:48 WIB
Gejala dan pencegahan cacar monyet pada anak (Grid)

Pada bayi, cacar monyet juga dapat ditularkan melalui orang sekitar yang kontak dengan bayi.

Awalnya, penularan cacar monyet terjadi dari hewan ke manusia melalui cakaran atau gigitan.

Kemudian penularan dapat terjadi juga akibat terkena cairan tubuh dari hewan yang terkontaminasi.

Namun saat ini penularan cacar monyet berkembang menjadi manusia ke manusia melalui berbagai media.

Gejala cacar monyet pada bayi muncul 5-21 hari sejak penderita terinfeksi virus. Beberapa gejala awal tersebut meliputi:

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 Baca Juga: Satu Suspek Cacar Monyet Muncul di Jawa Tengah, Segera Sediakan Makanan Murah ini Untuk Jadi Obatnya, Catat!

- Demam- Letih atau lemas- Menggigil- Rewel- Sakit kepala dan nyeri otot

Adanya pembengkakan kelenjar getah bening pada leher, kaki, dan selangkangan.

Setelah gejala awal muncul selama kurang lebih 1-3 hari, setelah itu muncul ruam di wajah yang menyebar ke bagian tubuh lain seperti lengan, tungkai, dan wajah.

Ruam pada kulit berkembang menjadi bintil berisi cairan yang pecah dan berkerak, kemudian menyebabkan borok. Ruam pada kulit tersebut akan bertahan selama kurang lebih 2-4 minggu.