Waduh! Tabung Gas Elpiji Karatan Apakah Bahaya? Begini Jawaban dari Pertamina

By Idam Rosyda, Minggu, 7 Agustus 2022 | 15:25 WIB
apakah tabus gas karatan berbahaya (Kompas)

SajianSedap.com - Kebutuhan gas untuk ibu rumah tangga memang begitu penting.

Apalagi kini gas jadi salah satu kebutuhan penting untuk memasak di dapur.

Untuk itu, Anda juga perlu menjaga keamanan saat pembelian gas.

Nah, saat membali tabung gas, Anda tentu tahu jika tabung gas kerap berkarat bahkan ada beberapa bagian yang penyok.

Hal ini bisa saja terjadi saat proses pengemasan gas dan proses distribusi gas.

Namun apakah tabung gas berkarat atau penyok ini aman digunakan?

Tentunya Anda pelru tahu mengenai hal ini.

Menanggapi soal tabung gas yang berkarat dan penyok, ternyata pihak Pertamina sempat memberikan penjelas soal tabung gas berkarat ini.

Berikut ulasan lengkap mengenai pertanyaan soal tabung gas berkarat dan penyok ini.

Baca Juga: Siap-siap, Gas Elpiji Bakal Diganti dengan DME, Emak-emak Harus Tahu Bedanya Kalau Mau Pakai

Apakah Tabung Gas Berkarat dan Penyok Berbahaya?

Mengenai tabung gas yang penyok dan berbahaya, ternyata ternyata hal ini mendapattanggapan dari salah satu perwakilan Pertamina, salah satunya di wilayah Jambi.

Warga Kota Jambi banyak menemukan tabung gas LPG 3Kg yang penyok dan karatan.

Itu membuat resah dan takut akan menggunakan gas.Selain itu, ada juga tabung yang sudah berusia diatas 5 tahun.

Warga takut menggunakannya dengan alasan meledak dan menimbulkan kebakaran.Menanggapi keluhan warga ini, Sales Eksekutif LPG PT. Pertamina (Persero) Domestik gas regional II Rayon Jambi Parama‎ mengatakan bahwa tabung gas yang penyok dan karatan itu sebenarnya tidak masalah.

Dan apabila tabung itu masih diedarkan, berarti masih layak untuk dipakai."Pengisian gas LPG itu adanya di Pertamina. Nah jika masih diedarkan, berarti masih bagus. Kalau tidak bagus, kita akan tarik dan ganti yang baru," kata Parrama.

Baca Juga: Tabung Gas Mendesis Bikin Panik! Segera Siapkan Hal Ini Agar Gak Meledak

Menurut Parrama, jika masyarakat menemukan tabung gas yang penyok dan karatan dan masyarakat merasa ketakutan, maka masyarakat bisa menukarkannya di tempat ia membeli. ‎Ditanya apakah ada istilah tabung kadaluarsa?‎

Parrama mengatakan bahwa kadaluarsa ada, namun ia merasa bahwa tabung-tabung yang beredar saat ini belum ada yang kedaluwarsa.

Sebab usianya masih tergolong muda."Penukaran tabung gas itu maksimal 25 tahun sekali. Sementara yang beredar di Jambi belum sampai segitu. Jadi masih sangat muda sekali usia tabung gas di Jambi," ungkapnya.Selain penggantian 25 tahun sekali, dalam setiap bulan mereka juga mengganti tabung.

Tabung yang diganti itu adalah tabung yang memang benar-benar tidak layak pakai lagi, yang kempotnya sudah sangat parah sekali.

Artikel ini akan berlanjut setelah video berikut ini:

Baca Juga: Niatnya Hemat Kompor Gas, Wanita Ini Iseng Masak Rendang Ayam pakai Trik Ini, Ternyata Bumbunya Malah Meresap Sampai ke Tulang! Enak Banget

Nah untuk itu, pemakai tabung gas tak perlu khawatir jika manemukan tabung gas yang berkarat.

Karena tabung gas yang beredar sudah melewati proses pemeriksaan.

Namun Anda juga harus hati-hati, tabung gas yang baik juga harus memiliki segel yang aman.

Bagi Anda yang belum paham bagaimana cara memilih tabung gas yang aman dan gak bocor baiknya Anda baca baik-baik artikel ini.

Ya, Anda bisa memperhatikan beberapa tips di bawah ini.

1. Safety Valve

Pastikan tabung gas yang dipilih adalah yang dilengkapi safety valve yang berfungsi untuk mengurangi tekanan gas yang berlebih.

Ternyata, tekanan gas di dalam tabung terkadang meningkat dikarenakan suhu ruangan.

Nah, untuk menjaga agar tekanan gas didalam tabung tetap stabil pastikan yang dipilih memiliki fitur ini, ya.

2. Double Spindle Valve System

Sistem ini akan mengamankan tabung karena dilengkapi dengan teknologi Double Spindle Valve System (DSVS), yang akan menjadikannya dua kali lebih aman mencegah kebocoran pada kepala tabung.

Produk gas yang memiliki keunggulan seperti sistem katup ganda DSVS, yang dapat mencegah kebocoran.

Hal lain yang perlu diperhatikan dalam pemilihan gas yang akan dipakai adalah adanya segel atau seal cap hologram untuk memastikan keaslian tabung gas.

Selain itu cap hologram, feature optical color switch (OCS), dan laser marking Pertamina dengan Code Pertamina yang tidak dapat dipalsukan sehingga ketepatan isi tabung gas lebih terjamin.

Untuk seal cap dirancang sedemikian rupa dengan menggunakan sistem bukaan double lock seal opener yang akan memudahkan tuas untuk dibuka oleh kita.

Biasanya tabung gas yang baik menggunakan hologram bertuliskan merek.

Jadi perhatikan baik-baik saat memilih tabung gas, ya!

3. QR Code

Tahukah Anda, sebenarnya dalam seal cap terdapat QR Code yang memungkinkan kita untuk melakukan pemindaian sehingga memudahkan kita menerima informasi soal tabung.

Dengan kode QR tersebut kita dapat menggunakan aplikasi yang ada dengan mudah melalui smartphone.

Selain itu, dalam seal cap juga terdapat fitur scratch off sebagai fitur tambahan pengaman ganda.Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Amankah Gunakan Tabung Gas yang Penyok dan Karatan? Ini Jawaban Pihak Pertamina

Baca Juga: Heboh Beli Tabung Gas LPG 3 Kg Pakai MyPertamina, Yuk Cari Tahu Cara Daftar Subsidi Tepat MyPertamina Secara Online Berikut ini