SajianSedap.com - Menyikat gigi adalah perawatan mendasar yang harus dilakukan semua orang.
Namun terkadang rasa malas membuat orang tak mau melakukannya secara rutin.
Pada akhirnya, gigi berubah menjadi kuning kusam yang buruk.
Meski memang menyikat gigi bukanlah satu-satunya penyebab gigi kuning, itu tetap menjadi PR agar gigi kita selalu bersih.
Sementara ketika gigi kuning, menyikat gigi tetap menjadi pilihan utama untuk membersihkannya.
Meski ada cara instan yakni bleaching di dokter gigi yang tentu merogoh kocek lebih mahal.
Tapi jangan khawatir, ada cara lain yang lebih murah untuk memutihkan gigi, lo.
Yakni dengan menggunakan perawatan rumahan menggunakan baking soda dan lemon.
Lihat berikut ini caranya untuk Anda coba di rumah.
Cara Memutihkan Gigi dengan Bahan Alami
Dilansir dari timesofindia, berikut ini cara memutihkan gigi dengan bahan alami.
1. Baking Soda dan Lemon
Baking soda memiliki sifat memutihkan gigi yang menjadikannya salah satu cara ideal untuk menghilangkan gigi kuning.
Caranya campur sejumput baking soda dengan beberapa tetes jus lemon untuk membuat pasta.
Oleskan campuran tersebut ke gigi dan biarkan selama 5-10 menit.
Kemudian sikat gigi dengan pasta yang masih menempel di gigi tersebut kemudian bilas sampai bersih dengan air.
2. Cuka Sari Apel
Cuka sari apel mengandung asam ringan yang memecah plak dan menghilangkan noda kuning dari gigi Anda.
Caranya, tambahkan 1/2 sdt cuka sari apel ke dalam secangkir air dan encerkan.
Berkumurlah dengan larutan ini sebelum menyikat gigi.
Lakukan ini 2-3 kali dalam seminggu untuk gigi yang lebih putih dan cerah.
3. Kulit Pisang
Kulit pisang mengandung mineral seperti potasium, magnesium, dan mangan yang membantu memutihkan gigi.
Untuk perawatan ini, ambil kulit pisang dan gosokkan dengan lembut ke seluruh gigi Anda selama satu atau dua menit.
Bilas dan sikat dengan pasta gigi biasa untuk menghilangkan semua residu pisang.
Artikel berlanjut setelah video ini.
Daun Kemangi untuk Memutihkan Gigi
Artikel ini telah tayang di timesofindia dengan judul How To Whiten Your Teeth With Common Kitchen Ingredients