Pakai Karbol Enggak Mempan, Kerak Kamar Mandi Ternyata Langsung Rontok Pakai Cuka, Begini Triknya

By Idam Rosyda, Rabu, 10 Agustus 2022 | 08:10 WIB
membersihkan kerak kamar mandi dengan cuka (SajianSedap)

SajianSedap.com - Kerak di kamar mandi jadi salah satu masalah kebersihan yang bisa dialami oleh siapa saja.

Pasalnya kondisi yang lembab serta tidak terpapar sinar matahari, membuat kamar mandi mudah sekali kotor.

Alhasil munculnya jamur dan kerak tentu akan mudah sekali muncul.

Selain itu, bau tak sedap juga bisa muncul karena adanya kerak dan jamur yang menempel di kamar mandi ini.

Untuk mengatasinya terkadang penggunaan karbol atau pembersih kamar mandi mmamng jadi pilihan.

Namun, cara ini terkadang masih kurang efektif.

Tak heran sebagian orang tentu mencari alternatif lain.

Nah jika Anda memerlukannya rupanya Anda bisa menggunakan cuka untuk membersihkannya.

Bagaimana caranya? berikut ulasan lengkapnya.

Baca Juga: Tiap Keluar Kamar Mandi Bikin Pangling Terus, Ternyata Selama Ini Istri Rajin Keramas Pakai Jeruk Nipis, Hasilnya Rambut Jadi Indah Bak Habis Ke Salon Mahal

Cara Membersihkan Kerak di Kamar Mandi

Untuk membersihkan kerak di kaamr mandi, Anda bisa menggunakan cuka putih.