SajianSedap.com - Siapa yang tak kenal diva cantik Yuni Shara.
Tak cuma memiliki suara indah, Yuni Shara juga memiliki wajah yang awet muda.
Meski beruntung soal karir, hal bertolak belakang justru terjadi pada Yuni Shara soal asmara.
Mungkin banyak yang menyorot Yuni Shara dengan Raffi Ahmad.
Padahal Yuni Shara sempat menjalin rumah tangga sebanyak 2 kali.
Khusus yang pertama, Yuni Shara bahkan hanya menikah dalam hitungan bulan.
Hal ini tak lepas dari trauma yang dialami Yuni Shara.
Trauma hingga puaskan nafsu dengan alat
"Waktu itu saya masih kecil sekali umur 21 tahun, jadi ada hal yang buruk pun biarin aja," kata Yuni Shara.
Bak mengenang goresan luka lama di masa lalunya itu, Yuni Shara bersyukur masih diberi akal sehat kala itu.
"Saya enggak gila waktu itu sudah bagus, alhamdulillah," sambungnya.
Pernikahannya dengan Raymond Manthey hanya bertahan selama empat bulan saja.
Tak disangka, pernikahan empat bulan Yuni Shara tersebut meninggalkan bekas trauma mendalam pada diri sang penyanyi.
Yuni Shara pun pernah blak-blakan mengenai masa lalunya dengan Raymond Manthey dulu.
"Seksual itu enggak penting. Aku jelasin dulu ya, dari aku nikah pertama aku sudah di-KDRT setiap hari, oke."
"Karena itu aku masih muda, itu sangat membekas. Jadi aku enggak terlalu kepengen waktu itu, jadi itu sangat membekas."
"Jadi mungkin kalau misalnya aku berhubungan, aku melayani, iya," ujar Yuni Shara dalam Podcast Deddy Corbuzier tahun 2019.
Deddy Corbuzier seakan tidak percaya dengan jawaban yang terlontar dari mulut Yuni Shara tersebut.
"Serius, ini aku ngomong sama kamu karena aku mau mencoba orang bahwa ini biasa lah."
"Di hidup tuh biasa, ada ini, ada itu, enggak usah tabu-tabu gitu," ungkap kakak Krisdayanti tersebut.
Trauma pada KDRT oleh Raymond Manthey tidak lantas membuat Yuni Shara menolak ajakan sang mantan untuk berhubungan seks.
"Karena KDRT, elu jadi trauma sama sentuhan? Enggak bisa menikmati sentuhan?" ujar Deddy Corbuzier.
"Sangat enggak dong (menikmati). Pura-pura (menikmati). Aku enggak tahu rasanya orgasme, dulu."
Karena ketakutannya itu, wanita yang bernama asli Wahyu Setyaning Budi ini pun lebih memilih untuk mencari ‘teman yang tak merepotkan’ untuk memenuhi kebutuhan biologisnya.
Rupanya, ‘teman’ yang dimaksud Yuni Shara itu berupa alat bantu seks.
Hal tersebut blak-blakan dibongkar oleh Yuni Shara dalam kanal YouTube Deddy Corbuzier, Rabu (18/12/2019).
"Sudah umur tua nih, aku pergi lah ke Holland, saya pergi ke sex shop. Karena enggak ada yang tahu aku (di Holland), jadi aku tanya-tanya aja.
"Sejak itu aku punya ‘teman’. Enggak ngerepotin, aku bisa atur sendiri, aku bisa simpan sendiri, that’s my best friend," ungkap Yuni Shara tanpa malu-malu.
Tanda pasangan rentan KDRT
Belajar dari kisah yang dialami Yuni Shara, sebaiknya mulai mengenal tanda-tanda pasangan yang rentan melakukan KDRT.
1. Pasangan yang kasar akan berusaha mengendalikan perilaku
Apabila pasangan Anda melakukan hal-hal ini, artinya dia sedang menindas, mengancam, atau mengendalikan Anda:
- Menuduh Anda berselingkuh
- Menyalahkan Anda karena pelecehan
- Mengkritik Anda
- Memberi tahu Anda apa yang harus dikenakan dan bagaimana penampilan Anda
- Mengancam akan membunuh Anda atau seseorang yang dekat dengan Anda
- Melempar barang atau meninju tembok saat marah Meneriaki dan membuat Anda merasa kecil
2. Melakukan pelecehan seksual
Hubungan yang sehat tentu tidak memaksakan kehendak, termasuk urusan seks.
Di antara tanda-tandanya ialah:
- Memaksa Anda untuk berhubungan seks
- Membuat Anda berpakaian dengan cara seksual
- Membuat Anda merasa berhutang seks pada mereka
- Mencoba memberi Anda STD
- Tidak akan menggunakan kondom atau alat kontrasepsi lainnya