SajianSedap.com – Setiap hari pasti kita akan memasak dan makan nasi.
Maklum saja, nasi adalah makanan pokok orang Indonesia.
Saking wajibnya, kita nggak akan merasa makan kalau belum makan nasi.
Karena itu nasi akan disedikana dimanapun tempatnya.
Biasanya kita akan memasak nasi begitu saja.
Anda akan memasukkan beras beserta air secukupnya.
Tapi pernahkah Anda memasak nasi dengan air kelapa?
Sepertinya sangat aneh ya.
Padahal jika dilakukan akan sangat bermanfaat lho.
Pasti ketika matang akan ludes diserbu.
Wah bagaimana hasilnya ya?
Cara Memasak Nasi dengan Air Kelapa
Air kelapa ternyata gak cuma untuk diminum, loh.
Kita bisa menggunakan air kelapa untuk memasak nasi juga!
Masak nasi dengan air kelapa ternyata bisa merubah rasa nasi putih jadi makin sedap, nih.
Ada rasa gurih dan sedikit rasa manis dari air kelapa.
Aroma nasi juga jadi makin mantap saat dicium.
Untuk membuatnya pun gampang banget,nih.
Gunakan saja air kelapa biasa, takarannya sama seperti air putih kala masak nasi.
Dengan begitu, kita tidak perlu menggunakan air putih lagi.
Air kelapa punya rasa manis alami yang menyenangkan di lidah.
Tidak sekuat gula memang, namun rasanya lembut saja di lidah.
Untuk mendapatkan rasa manis ini, gunakan air kelapa muda.
Semakin muda, air kelapa akan makin manis dengan rasa asam hanya sedikit.
Sebaliknya, kalau tua, air kelapa sudah terasa asam.
Selain itu kita juga mendapatkan manfaatnya nih.
Manfaat Masak Nasi dengan Air Kelapa
Dikutip dari greenville-agro.com, Kamis (15/7/2021), manfaat paling umum termasuk membantu hidrasi seseorang.
Karena itulah makanan ini cocok dikonsumsi sehari-hari.
Apalagi buat Sase Lovers yang rajin olahraga dan beraktivitas.
Makanan ini akan mengembalikan hidrasi pada tubuh.
Selain itu, makanan ini juga membantu menurunkan tekanan darah.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Kita semua tahu kalau air kelapa memang baik untuk penderita hipertensi.
Tak hanya itu, manfaatnya juga dapat membantu mencegah batu ginjal dan mengkonsumsi sifat antioksidan yang bermanfaat bagi hati.
Memang, menggunakan air kelapa saat memasak nasi bermanfaat baik untuk selera kita maupun untuk kesehatan kita.
Plus kalori dari nasi akan turun sebanyak 50% lho.
Tentu ini kabar yang menggembirakan bagi Anda yang sedang diet.
Jadi Anda nggak perlu takut untuk makan nasi lagi.
Ini akan mempengaruhi tubuh kita seperti halnya ketika kita minum air kelapa biasa.
Bagaimana, tertarik untuk mencobanya?
Diketahui juga bahwa kita bisa mengurangi jumlah kalori dalam nasi dengan minyak kelapa, loh.
Semoga bermanfaat ya.
Artikel ini pernah tayang di Grid Fame dengan judul Nasi Dijamin Jadi Next Level! Coba Pakai Air Kelapa Saat Masak Beras di Rice Cooker, Hasilnya Bikin Serumah Ketagihan!