Cuka untuk Membersihkan Pakaian
Kalau mendengar cuka, pasti yang terlintas di pikiran adalah bahan untuk memasak.
Memang biasanya ibu-ibu akan memanfaatkan cuka untuk memasak.
Namun, tahukah Anda manfaat cuka ternyata tak hanya itu lho.
Selain untuk memasak, Anda juga bisa memanfaatkan cuka untuk keperluan lainnya.
Misalnya, untuk menghilangkan noda kuning deodoran di baju.
Nggak hanya itu, cuka juga bisa dipakai untuk mencerahkan warna baju.
Jadi nggak hanya noda saja yang terangkat.
Warna baju juga kembali seperti semula dan nggak kumal.
Sekali pakai, Anda bisa mendapatkan 2 keuntungan sekaligus.
Untuk menggunakannya juga sangat mudah.