Jangan Langsung Dipel, Lantai Berminyak Bakal Kinclong dalam Sekali Usap Kalau Ditabur Tepung Dulu, Emak-emak Harus Tahu

By Amelia Pertamasari, Minggu, 28 Agustus 2022 | 13:25 WIB
Membersihkan lanai berminyak dengan tepung. ()

Cara Membersihkan Lantai Berminyak

Berikut 2 langkah cepat membersihkan lantai minyak agar tak lengket.

1. Serap tumpahan minyak di dapur

Ketika menemukan tumpahan minyak goreng di lantai atau permukaan lainnya seperti meja dapur, biasanya banyak orang tergoda untuk menggunakan lap untuk membersihkan minyak dari permukaan lantai, dengan cara yang sama seperti membersihkan air yang tumpah.

Padahal, cara itu adalah cara yang salah, karena dapat menyebabkan minyak menyebar dan menutupi lebih banyak area.

Hal ini dapat mengakibatkan lengket atau bahkan lantai licin dan tidak aman dilewati.

Sebagai gantinya, Anda harus menggunakan sesuatu yang akan menyerap minyak.

Anda dapat menggunakan beberapa bahan dasar yang mungkin sudah Anda miliki di dapur, yang efektif menghilangkan minyak dari ubin lantai.

Tepung maizena adalah penyerap, bubuk halus yang dapat digunakan untuk membersihkan tumpahan minyak goreng.

Oatmeal, pasir kucing, serbuk gergaji, dan serutan kayu adalah pilihan bagus lainnya.

Jika Anda harus menyeka tumpahan minyak, berhati-hatilah untuk menyeka minyak dengan handuk daripada mengelapnya dengan gerakan memutar atau maju mundur.

Baca Juga: Saking Bersihnya, Lantai Kamar Mandi Gak Bikin Kepleset Lagi, Kuncinya Ternyata Pakai Garam, Kok Bisa?