3. Selain itu karena Anda akan bekerja secara manual, kita akan mendapatkan kesempatan untuk berolahraga sambil mencuci pakaian.
Cara ini juga tidak menimbulkan kebisingan yang dapat mengganggu ketenangan dalam rumah kita, tidak seperti saat kita menggunakan mesin cuci.
Namun kita juga jangan khawatir, nih.
Karena kita masih bisa mendapatkan pakaian bersih tanpa perlu menggunakan banyak tenaga.
Dilansir dari Bobvilla, Anda bisa melakukan beberapa cara ini untuk mencuci pakai tangan tanpa perlu disikat.
Cara Mencuci Pakaian dengan Tangan Agar Lebih Efektif
1. Pisahkan pakaian terlebih dahulu
Saat hendak mencuci pakai tangan, penting untuk memisahkan pakaian berdasarkan kain, warna, dan ukuran.
Hindari menggabungkan pakaian berwarna putih dengan pakaian lainnya yang berwarna cerah untuk menghindari kelunturan.
Hindari mencuci kain dengan jenis denim bersama dengan kain wol.