Kemudian oleskan di bawah mata.
Cuci bersih setelah 20 menit dan lingkaran di bawah mata akan memudar.
Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Selain kentang dan kunyit, Anda juga bisa memanfatakan bahan alami lain seperti tomat dan susu dingin.
Susu ternyata mengandung vitamin A yang menjaga elastisitas kulit mata bawah tetap utuh dan mengurangi garis-garis halus.
Vitamin A juga dapat mengatasi masalah jerawat, memudarkan lingkaran hitam di bawah kulit, dan membuat kulit wajah tampak bersih.
Dinginkan susu agar terasa lebih segar, kemudian celupkan bola kapas dan oleskan pada area bawah mata.
Setelah 15 menit, cuci wajah dengan air hangat dan ulangi ritual ini sebanyak dua kali sehari.
Artikel ini akan berlanjut setelah video berikut ini:
Sementara itu, tomat mengandung likopen yang meningkatkan fungsi indera penglihatan, kesehatan kulit, serta sistem kardiovaskular.
Di samping itu, tomat juga membuat kulit terasa lebih kenyal dan mencegah munculnya lingkaran hitam di bawah mata.
Oleskan tomat yang sudah dibuat jus pada lingkaran hitam selama 15 menit.
Kemudian cuci bersih dengan air hangat.
Nah itulah beberapa bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan mata panda.
Anda tinggal pilih bahan mana yang bisa dengan mudah Anda pakai dan cocok dengan Anda.
Selamat mencoba.Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 10 Bahan Alami untuk Mengurangi Mata Panda