SajianSedap.com - Resep Es Jagung Selasih ini adalah kreasi minuman segar dengan isian seperti selasih dan nata de coco.
Dengan tambahan jeruk nipis, Resep Es Jagung Selasih ini pun hadir dengan rasa segar yang bakal bikin kita sulit berpaling.
Jika cuaca panas sedang menyerang, Resep Es Jagung Selasih yang mudah dibuat ini wajib hadir untuk minuman segar pengusir gerah.
Baca Juga: Resep Cola Segar Ini Sesuai Dengan Namanya, Kesegerannya Langsung Nendang Begitu Diminum!
Waktu: 30 Menit
Sajian: 6 Gelas
Bahan:1 sendok makan selasih, direndam1 buah jagung, direbus, dipipil4 buah jeruk nipis, diperas airnya750 ml air250 gram nata de coco300 gram es batu
Bahan Air Gula:150 gram gula pasir250 ml air
Cara Membuat Es Jagung Selasih:
1. Air gula, campur gula pasir dan air. Masak tanpa diaduk hingga gula larut.
2. Campur jagung, air jeruk nipis, air, nata de coco, dan selasih.
3. Sajikan bersama es batu.