Seumur Hidup Nyesel Kalau Dibuang, Biji Pepaya yang Diolah dengan Cara Ini, Ternyata Bisa Cegah Kanker

By Idam Rosyda, Rabu, 21 September 2022 | 12:10 WIB
biji pepaya bisa cegah kanker (freepik/racool_studio)

SajianSedap.com - Pepaya salah satu buah tropis yang tumbuh subur di Indonesia.

Bauh satu ini bisa tumbuh di pekarangan rumah tanpa perawatan khusus.

Bahkan buahnya juga bisa lebat loh.

Tak heran jika pepaya ini jadi salah satu bauh favorit banyak orang.

Pepaya sendiri juga bermanfaat khususnya untuk pencernaan.

Nah, saat mengonsumsi pepaya, biasanya Anda akan membuang bijinya bukan?

Memang biji pepaya ini biasanya langsung dibersihkan saat akan mengonsumsi pepaya.

Namun mulai sekarang jangan dibuang begitu saja.

Rupanya biji pepaya ini bisa dikonsumsi loh.

Bahkan salah satu manfaatnya bisa mencegah kanker.

Lalu seperti apa cara mengolahnya?

Baca Juga: Untung Gak Pernah Perawatan Mahal, Hempas Noda Hitam di Wajah Hanya dengan Daun Pepaya, Cukup Dipakai 3 Kali Seminggu

Manfaat Biji Pepaya

Menyesal jika Anda masih membuang biji pepaya.

Diam-diam, biji pepaya punya segudang manfaat kesehatan yang tidak bisa dianggap remeh.

1. Melawan infeksiTahukah Anda, Ternyata biji pepaya dapat memusnahkan beberapa jenis parasit dan jamur, lo.Biji pepaya efektif melawan efektif melawan jamur yang dapat menyebabkan infeksi jamur.Selain itu, membuat minuman dari biji pepaya kering dan madu juga efektif membunuh parasit dalam usus.Namun, harus dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai manfat biji pepaya untuk melawan parasit dan jamur.2. Melindungi fungsi ginjalDalam tubuh manusia, ginjal berfungsi untuk membuang limbah dan kelebihan cairan dari dalam tubuh.Ekstrak biji pepaya bermanfaat untuk melindungi fungsi ginjal dari kerusakan-kerusakan.

Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Pahit Daun Pepaya Ini Terbukti Paling Ampuh, Gampang Banget Ditiru Ibu-ibu di Rumah

Selain itu, kandungan antioksidan dalam biji pepaya juga bisa mencegah kerusakan yang terjadi pada sel dan melindungi kesehatan ginjal.3. Bersifat antikankerTak hanya itu saja, biji pepaya ternyata juga bisa menjadi pencegah kanker dalam tubuh manusia, lo.Ini terjadi karena di dalam biji pepaya memiliki sifat antikanker yang dibutuhkan oleh manusia.Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Nutrition and Cancer (2014) menunjukkan manfaaat biji pepaya tersebut.Penelitian itu menemukan bahwa ekstrak biji pepaya membantu mengurangi peradangan dan melindungi dari perkembangan kanker.4. Mengurangi kadar kolesterol jahatPerlu diketahui, biji buah pepaya ini mengandung banyak asam oleat yang bermanfaat bagi tubuh.Kandungan asam oleat inilah yang membuat biji pepaya bermanfaat untuk mengurangi kadar kolesterol jahat dala tubuh.Namun, konsumsi biji pepaya tidak boleh berlebih agar tidak terjadi efek samping yang bisa mengganggu fungsi tubuh.

Jadi konsumsi dengan bijak.

Baca Juga: Modalnya Pepaya Saja, Keriput di Bawah Mata Ternyata Bisa Hilang, Skincare di Rumah Bisa-bisa Nganggur

Cara Mengolah Biji PepayaSetelah mengetahui khasiatnya, tentu yang perlu diketahui selanjutnya adalah bagaimana cara mengolahnya.Tenang saja, ada beberapa cara yang bisa Anda coba untuk mengolah biji pepaya, lo.Pertama, Anda bisa langsung mengonsumsi biji pepaya mentah bersamaan dengan buah pepaya.Kedua, Anda juga bisa mencoba menumbuk biji pepaya terlebih dahulu dan disimpan di dalam kulkas selama seminggu.Jika biji pepaya sudah disimpan selama semiggu, maka Anda bisa mengonsumsinya bersama salad maupun sup hangat.Cara lainnya adalah dengan mengeringkan biji pepaya dengan cara dijemur.Jika biji pepaya sudah benar-benar kering, langkah selanjutnya adalah dengan menghaluskan biji pepaya kering hingga menjadi bubuk.Bubuk biji pepaya ini bisa Anda tambahkan pada salad, sup, maupun nasi hangat.Nah, itulah manfaat biji pepaya bagi kesehatan dan cara mengolahnya.

Bagaimana tertarik mencoba mengonsumsi biji pepaya ini

Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul 5 Manfaat Biji Pepaya untuk Kesehatan Tubuh, Dilengkapi Cara yang Benar Mengolah Biji Pepaya

Baca Juga: Nenek Buka Rahasia, Punya Rambut Hitam Legam Tanpa Uban Cukup Pakai Daun Pepaya, Hanya 20 Menit Saja