Iseng-Iseng Meletakkan Kamper Kamar Mandi dalam Gelas, Wanita ini Jadi Lebih Sering Habiskan Waktu Di WC, Ada Apa?

By Marcel Mariana, Sabtu, 24 September 2022 | 11:30 WIB
cara membuat kamper lebih wangi di kamar mandi bisa dengan tambahkan pewangi (kompas)

Sajiansedap.com - Anda pasti menggunakan kamper di kamar mandi.

Hal ini biasanya dilakukan agar kamar mandi tidak jadi sarang bakteri.

Namun kadang, bau kamper membuat kurang nyaman.

Tenang saja, ada kok solusi mudah dan anti ribetnya.

Coba saja lumuri kamper dengan pewangi mulai dari sekarang.

Anda akan sangat takjub dengan perubahan luar biasa yang terjadi di kamar mandi deh.

Wanita ini saja sampai tercengang setelah melihat hasilnya.

Penasaran kan?

Mari kita simak ulasan lengkapnya bersama.

Cara Membuat Kamper Wangi

Dikutip dari kanal YouTube Mas Adi Choosy, Senin (12/7/2021), berikut ini cara membuat kamper kamar mandi jadi lebih awet dan lebih wangi.

Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve

1. Lumuri kamper dengan pewangi pakaian

Di dalam gelas plastik, lumuri semua permukaan kamper kamar mandi dengan pewangi pakaian sampai merata.

Melumurkan kamper kamar mandi dengan pewangi pakaian bertujuan agar cairan pewangi pakaian meresap ke dalam kamper.

Perlu diketahui bahwa kamper merupakan benda

Ketika kamper terkena udara atau gas, maka akan terjadi proses penyubliman, yakni perubahan wujud dari benda padat menjadi gas pewangi.

2. Tuang pewangi pakaian ke gelas plastik

Tuangkankan 1 sachet (sekitar 22ml) pewangi pakaian ke dalam gelas plastik yang sudah disiapkan.

3. Letakkan kamper kamar mandi ke dalam gelas plastik

Ambil 1 buah kamper bola kamar mandi dan masukkan ke dalam gelas plastik yang berisi pewangi pakaian.

4. Letakkan di sudut kamar mandi

Setelah kamper dilumuri pewangi pakaian sampai merata, kamu tinggal meletakkan gelas yang berisi kamper dan pewangi pakaian di sudut kamar mandi atau toilet.

Baca Juga: BERITA POPULER : Dari Rambut Hitam Legam Tanpa Uban Cukup Pakai Daun Pepaya sampai Handuk Ternyata Gak Boleh Ditaruh Di Kamar Mandi

Cara Menghilangkan Bau Kamper pada Pakaian

Gak usah khawatir bau kamper tak mau hilang di pakaian, karena ada caranya yang mudah kita lakukan, nih.

Berikut ini tiga cara menghilangkan bau kamper:

1. Jemur pakaian di luar ruangan

Cara yang pertama adalah dengan menjemur pakaian selama beberapa jam.

Idealnya adalah di luar ruangan pada hari dengan angin sepoi-sepoi.

Cara ini mungkin membutuhkan waktu selama beberapa hari.

2. Simpan pakaian dengan arang

Berikutnya, Anda juga bisa menyimpan pakaian dengan arang.

Ya, Anda tak salah dengar, kita bisa menggunakan arang untuk menghilangkan bau kapur barus ada pakaian ini.

Caranya juga mudah, cukup keluarkan barang-barang yang ada di lemari dan pindahkan ke lemari lain yang tidak berbau kamper.

Kemudian setelahnya, Anda bisa masukkan kantong berisi arang ke dalamnya untuk menyerap baunya.

Baca Juga: Resep Kerupuk Bawang Tuna, Camilan Renyah Nan Sedap yang Paling Dicari

3. Cuci pakaian dengan cuka

Terakhir, Anda bisa mencucinya dengan cuka dengan mesin atau tangan.

Caranya, tambahkan satu cangkir cuka putih ke mesin cuci sebagai pengganti deterjen, atau campurkan larutan satu bagian cuka putih dengan delapan bagian air hangat.

Lalu, diamkan selama satu jam sebelum dibilas.

Setelah cuka dibersihkan, jalankan melalui mesin cuci atau cuci tangan menggunakan deterjen atau sabun biasa.

Sesudahnya, cium apakah aroma kamper sudah hilang atau belum.

Jika belum hilang, Anda bisa coba rendam lagi dalam campuran cuka dan air dan cuci kembali seperti biasa.

Nah, itu tadi tiga cara menghilangkan bau kamper pada pakaian yang bisa dicoba di rumah.

Baca Juga: Resep Rondo Royal, Kue Tradisional Berbahan Dasar Tape Singkong Dengan Isian yang Manis

 

Artikel telah ditayangkan di kompas dengan judul, Cara Membuat Kamper Kamar Mandi Awet dan Lebih Wangi