Manfaat Daun Asam Jawa
Anda semua pasti sudah tidak asing lagi dengan asam jawa dan banyak sekali manfaatnya, apakah anda tahu juga manfaat dari daun asam jawa?
Ya, sama seperti biji asam dan ampasnya, daun asam dan ekstrak kulitnya juga menawarkan banyak manfaat untuk kesehatan.
Manfaat ini khususnya untuk para wanita.
Dilansir dari StyleCraze, daun asam jawa ini rupanya bisa membantu mengatasi rasa kram atau nyeri saat menstruasi.Para wanita semua tahu betapa mengerikannya kram menstruasi.
Asam jawa mengandung aktivitas analgesik.
Ini dapat mengurangi rasa sakit dan membuat menstruasi lebih mudah diatur.
Daun pepaya, garam, dan air dapat ditambahkan untuk meningkatkan efisiensi daun.
Namun, pastikan Anda tidak menggunakan terlalu banyak garam.
Selain itu bagi ibu menyususi, daun asam jawa ini juga bisa memberikan manfaat.
Ekstrak dari daun asam jawa dapat membantu ibu menyusui meningkatkan kualitas ASI.