Bukan Isapan Jempol, Tanaman yang Ada di Depan Rumah Ini Diam-diam Bisa Cegah Kanker, Yang Punya Bakal Sujud Syukur

By Idam Rosyda, Rabu, 28 September 2022 | 18:40 WIB
manfaat daun pucuk merah yang kerap ditanam di pekarangan rumah (Kompas)

Senyawa asam betulinat dan triterpenat yang terkandung dalam ekstrak pucuk merah diketahui dapat membantu membunuh sel kanker sekaligus menghambat penyebarannya, khususnya sel kanker payudara.

Meski demikian, khasiat ini masih perlu diteliti lebih lanjut.

2. Mencegah penyakit bawaan makanan

Kandungan senyawa antimikroba dalam pucuk merah juga diketahui mampu melindungi tubuh dari keracunan makanan akibat kontaminasi bakteri.

Manfaat pucuk merah ini didukung oleh riset yang menunjukkan bahwa senyawa dalam tanaman ini efektif membunuh bakteri Salmonella dan E. Coli.

3. Menurunkan kadar gula darah

Sebuah riset menunjukkan bahwa pucuk merah dapat dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah dan menjaganya tetap stabil.

Khasiat ini diduga berasal dari senyawa aktif steroid dan terpenoid yang ada dalam ekstrak pucuk merah.

Meski demikian, masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk membuktikannya.

4. Mengatasi gejala irritable bowel syndrome

Asam betulinat pada ekstrak pucuk merah juga diketahui memiliki aktivitas antidiare dan antispasmodik yang baik dengan membantu merelaksasikan otot di dinding usus.

Baca Juga: Tak Lazim, Cuci Muka Pakai Air Garam Malah Bisa Hempas Jerawat, Kok Bisa?