SajianSedap.com - Mencuci sepatu putih terkadang jadi salah satu hal yang cukup menyulitkan.
Dibanding dengan sepatu berwarna, justru mencuci sepatu putih perlu kehati-hatian.
Alih-alih bersih, sepatu putih yang dicuci sembarangan bisa berubah menjadi kuning.
Biasanya jika tidak dicuci dengan cara yang tepat, noda-noda kuning ini akan muncul.
Alhasil sepatu putih Anda akan berubah mejadi kuning.
Tentunya hal ini bisa merusak penampilan sepatu putih Anda bukan?
Memang Anda bisa mencucikan sepatu putih Anda pada laundry sepatu.
Namun Anda tentu harus mengeluarkan budget ekstra.
Nah, apabila Anda ingin berhemat, rupanya ada cara mudah membersihkan sepatu putih Anda.
Salah satunya ternyata modal pasta gigi atau odol saja.
Lalu seperti apa caranya? berikut ulasan lengkapnya.
Baca Juga: Aneh Tapi Manjur, Sepatu Kekecilan Ternyata Bisa Diatasi Pakai Trik Gampang Ini, Modal Kulkas Saja
Cara Mencuci Sepatu Putih Supaya Tidak Kuning
Ada beberapa bahan yang bisa Anda gunakan untuk memberishkan sepatu putih supaya tidak kuning.
Salah satunya Anda bisa memakai odol.
Agar sepatu putih yang dicuci tidak menguning, Anda bisa mengandalkan pasta gigi sebagai bahan pembersih.
Cara pakainya pun mudah.
Pilih pasta gigi non-gel untuk dioleskan ke sikat gigi yang sudah dibasahi air.
Kemudian, gosok ke sepatu putih dengan gerakan melingkar untuk meluruhkan noda-noda membandel.
Pastikan bahwa larutan pasta gigi telah meresap ke dalam permukaan sepatu.
Setelah selesai, bilas dengan air.
Lakukan pengulangang apabila masih ada noda yang menempel.
Selain penggunaan odol atau pasta gigi Anda juga bisa menggunakan beberapa bahan lain.
1. Pemutih pakaian
Pemutih pakaian dapat menjadi alternatif yang bisa digunakan untuk membersihkan sepatu putih, apalagi yang sudah terlanjur menguning.
Namun, pemutih bersifat korosif sehingga tidak terlalu baik jika sering digunakan untuk membersihkan sepatu putih.
Saat menjadikan pemutih sebagai bahan pembersih sepatu putih, Anda tidak boleh menggunakan tangan kosong.
Ambil sikat gigi untuk mengoleskan pemutih ke sepatu.
Gosokkan sepatu secara perlahan, lalu bilas dengan air bersih.
2. Soda kue dan cuka
Bersihkan dengan soda kue dan cuka putih
Soda kue dan cuka putih merupakan dua bahan pembersih yang dapat membersihkan apa pun, termasuk sepatu putih.
Untuk mencuci sepatu putih, campurkan satu sendok makan air panas, satu sendok makan cuka putih, dan satu sendok makan soda kue.
Aduk semua bahan hingga teksturnya berubah menjadi pasta.
Kemudian, sikat sepatu putih menggunakan sikat gigi yang telah diolesi pasta soda kue dan cuka putih sampai bersih.
Setelah itu, bilas sepatu dan luruhkan sisa-sisa campuran soda kue dan cuka putih dengan cara menepuknya perlahan.
Jika sudah selesai dicuci, jemur sepatu selama tiga sampai empat jam, tetapi hindarkan dari paparan sinar matahari langsung karena bisa membuat sepatu menguning atau coklat.
3. Sabun cuci piring
Bersihkan dengan sabun pencuci piring agar sepatu putih tidak menguning.
Anda bisa bersihkan dengan sabun pencuci piring jenis apa pun.
Cukup campurkan satu sendok teh sabun pencuci piring ke dalam 240 ml air hangat dan aduk-aduk dengan sikat gigi agar tercampur rata dan berbusa.
Selanjutnya, sikat noda atau kotoran yang mengganggu di sepatu putihmu sampai bersih sempurna.
Namun, jangan lupa untuk tidak menjemur sepatu di bawah paparan sinar matahari langsung.
Nah Anda tinggal memilih bahan apa yang tersedia di rumah untuk membersihkan sepatu putih Anda dan tidak menguning.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Mencuci Sepatu Putih agar Tidak Menguning