SajianSedap.com - Memiliki payudara dengan bentuk kencang yang cantik menjadi idaman banyak wanita.
Namun, seiring pertambahan usia, kekenyalan dan kekencangan payudara berkurang.
Inilah yang membuat payudara kendur dan kehilangan bentuk indahnya.
Bentuk payudara yang tinggi akan gelambir menandakan payudara kendur.
Tapi tak hanya faktor usia, penyebab payudara kendur juga bisa berasal dari kehamilan serta berat badan naik dan turun drastis.
Jika sudah begini, banyak cara dilakukan untuk mengembalikan bentuk payudara yang indah.
Sebab payudara kendur ini membuat banyak orang tak percaya diri.
Cara instan seperti operasi plastik bahkan rela dilakukan banyak orang.
Namun, operasi plastik tentu memiliki efek samping dan biayanya tidak terjangkau oleh semua kalangan.
Padahal sebenarnya terdapat cara mengencangkan payudara secara alami yang bisa dicoba.
Hanya dengan memanfaatkan bahan alami seperti putih telur untuk perawatan rumahan, payudara bisa kembali indah. Lihat berikut caranya.