Keluarga Jadi Betah Di Rumah Kalau Ada Resep Puding Susu Kedelai Gula Merah Ini Di Meja Makan

By Dwi, Senin, 10 Oktober 2022 | 12:00 WIB
Resep Puding Susu Kedelai Gula Merah yang Manis Dan Lembut Ini Mampu Manjakan Lidah (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Puding Susu Kedelai Gula Merah yang manis dan lembut ini adalah kudapan istimewa yang tak pernah bosan untuk disantap.

Keluarga pun jadi betah di rumah kalau Resep Puding Susu Kedelai Gula Merah yang manis dan lembut ini sudah hadir di meja makan.

Tertarik untuk menghadirkan Resep Puding Susu Kedelai Gula Merah ini sebagai menu penutup makan siang ataupun kudapan?

Baca Juga: Resep Puding Jeruk Markisa Enak Dan Segar, Menu Penutup Makan Siang Wajib yang Harus Dicoba

Waktu: 30 Menit

Sajian: 15 Porsi

Bahan:2.000 ml susu kedelai tawar1/2 sendok teh garam200 gram gula pasir2 lembar daun pandan, ikat1 bungkus agar-agar bubuk

Bahan Saus:900 ml air250 gram gula merah, sisir halus300 gram jahe, bakar, memarkan3 lembar daun pandan1/4 sendok teh garam2 sendok makan maizena larutkan dengan 2 1/2 sendok makan air, untuk pengental

Cara Membuat Baby Puding Susu Kedelai Gula Merah?:

1. Rebus susu kedelai, garam, gula pasir, daun pandan, dan agar-agar bubuk sampai mendidih.

2. Tuang di gelas. Bekukan.

3. Saus, rebus air, gula merah, jahe, daun pandan, dan garam sampai harum dan mendidih. Saring.