Ibu-ibu Harus Tahu, Begini Tips Menjual Perhiasan Emas Biar Gak Rugi, 1 Barang Ini Wajib Ada

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Kamis, 13 Oktober 2022 | 08:10 WIB
Begini lho cara menjual emas agar tidak rugi, 1 barang ini jadi syaratnya (Shutterstock)

SajianSedap.com - Ibu-ibu biasanya akan menyimpan perhiasan emas di rumah.

Entah digunakan sebagai koleksi, untuk kesenangan, atau investasi, banyak sekali wanita yang menyimpan emas.

Bagi beberapa orang, perhiasan emas akan menambah kepercayaan diri.

Nggak hanya itu saja, harga emas juga cenderung naik dan bisa dijual sewaktu-waktu kita butuh.

Anggapan seperti ini memang nggak salah kok.

Tapi ada baiknya Anda tidak menjual emas sembarangan.

Kalau asal menjualnya, Sase Lovers bakal rugi lho.

Menjual emas juga memerlukan cara khusus.

Walaupun dijual karena terpaksa, namun jangan sampai Anda jadi rugi ya.

Salah satu cara biar nggak rugi syaratnya harus ada 1 barang ini.

Ingin tahu apa saja syaratnya?

Baca Juga: Cara Simpan Emas di Rumah dengan Aman, Dijamin Anti Diambil Maling

Sertifikat Emas atau Bukti Pembelian sebagai Barang Penting

Sertifikat emas atau nota pembelian menjadi syarat ketika ingin menjual emas dengan harga tinggi

Emas bukanlah barang biasa yang bisa diperjual belikan.

Salah satu barang yang wajib ada ketika kita membelinya adalah adanya sertifikat emas.

Biasanya sertifikat emas akan diberikan pada emas batangan.

Jika berbentuk perhiasan, biasanya akan diberikan nota pembelian.

1 barang ini wajib ada dan nggak boleh lupa atau hilang ketika akan menjualnya ya.

Bukti ini akan memberikan pertanda bahwa toko yang digunakan juga bertanggung jawab pada keaslian dari emas yang digunakan.

Jadi ketika ingin menjualnya, jangan lupa untuk menyertakan nota pembeliannya ya.

Selain syarat utama ini, Anda bisa menggunakan cara lainnya.

Kira-kira apa saja ya?

Baca Juga: Jangan Sampai Mau Dijual Malah Kagak Laku, Begini Cara Membersihkan Perhiasan Emas Biar Tidak Kusam, Harus Direndam dalam Air ini

Tips Menjual Perhiasan Emas Anti Rugi Lainnya

1. Menjual ke tempat membeli

Ketika menjual emas, pasti Anda ingin ke toko yang dapat menjualnya dengan harga tinggi.

Namun jika tidak menemukan, Sase Lovers bisa menjualnya ke tempat ketika Anda membeli emas tersebut.

Kebanyakan toko emas mau kok membeli barang yang pernah dijual di tokonya.

2. Periksa kadar emas

Di perhiasan, kadar emas yang digunakan bermacam-macam.

Umumnya perhiasan akan memiliki kadar emas 18, 20, atau 24 karat.

Hal ini perlu menjadi pertimbangan.

Pasalnya makin tinggi kadar emas, harganya pun akan semakin mahal.

Kadar emas ini juga sangat berpengaruh dengan harga emas terkini lho.

Baca Juga: Bagaimana Cara Menjual Emas Tanpa Surat di Pegadaian, Apakah Bisa?

3. Perhatikan keaslian dan tempat menjualnya

Membeli emas memang diperlukan kehati-hatian karena barang ini sering sekali dipalsukan.

Anda pun harus memperhatikan keaslian emas yang akan dibeli.

Untuk mengeceknya, biasanya toko akan menyedikan beberapa alat.

Namun perlu diingat toko bisa juga mempunyai alat yang berbeda-beda untuk mengukur kadar emas.

Alat yang biasa digunakan untuk mengecek kadar keaslian emas adalah dengan avometer atau X-Ray Fluorescence.

Jika terlalu rumis, Anda bisa menggosoknya dengan hati-hati.

Selain itu, Sase Lovers dapat menjual emas ke tempat terpercaya.

Biar harga jualnya tetap tinggi, Anda bisa menjualnya ke Pegadaian atau ke Antam.

Nah itu dia tips menjual perhiasan emas tanpa rugi, semoga bermanfaat ya.

Sebagian artikel ini pernah tayang di Tribun Bisnis dengan judul Cara Menjual Emas agar Tidak Rugi, Cek Harga Secara Berkala hingga Bawa Sertifikat Emas

Baca Juga: BERITA POPULER : Cara Membedakan Emas Asli dan Palsu Sampai Cara Bikin Kamar Mandi Tidak Bau Pesing