SajianSedap.com - Di rumah pasti Anda punya persediaan bawang merah.
Maklum saja, bawang merah memang biasa dipakai sebagai bumbu dapur utama.
Hampir semua masakan Indonesia akan memakai bawang merah.
Karena itulah bawang merah sering disimpan di rumah.
Selain itu, bahan ini juga sering dipakai untuk keperluan lain.
Misalnya saja untuk kerokan guna mengusir masuk angin.
Tapi pernahkah mendengar bawang merah bisa digunakan untuk mengusir semut?
Sepertinya manfaat yang satu ini jarang diketahui orang ya.
Padahal bawang merah yang digunakan seperti ini bisa mengusir semut.
Ingin tahu bagaimana caranya?
Yuk jangan lupa ikuti terus artikel berikut ini ya.
Bawang Merah untuk Mengusir Semut
Semut menjadi binatang yang kerap ada di rumah kita.
Kehadiran semut pun sebenarnya sangat wajar.
Namun sering sekali semut akan mengerubungi makanan tertentu.
Terutama jika makanannya punya rasa manis.
Kalau sudah begini, semut jadi menganggu sekali.
Anda pun pasti ingin cepat-cepat mengusirnya.
Nah untuk mengusir semut nggak perlu pakai semprotan serangga atau kapur barus.
Sase Lovers bisa memakai bahan alami lho.
Salah satu bahan alami yang bisa digunakan adalah bawang merah.
Anda pasti kaget karena bawang merah bisa mengusir semut dari rumah.
Baca Juga: Cara Menggoreng Bawang Merah Renyah dan Tahan Lama, Tinggal Direndam dengan 1 Bahan Ini
Selama ini kita hanya tahu kalau bawang merah merupakan salah satu bumbu dapur yang biasa digunakan untuk memasak.
Tapi nggak hanya bawang merah saja ya yang dipakai.
Anda harus mencampurkan beberapa bahan dapur lainnya.
Lalu bagaimana cara mengolahnya?
Cara Memakai Bawang Merah untuk Mengusir Semut
Yuk ikuti cara-cara mudah berikut ini.
Cara mengusir semut dengan bawang merah, siapkan dulu:
- 1 siung bawang merah
- Sebotol air
- 1 sdm bubuk cabai
- 1 sung bawang putih
Baca Juga: Modal Bawang Merah, Hilangkan Bekas Luka di Kaki Ternyata Mudah, Bopeng Bisa Lenyap
Caranya:
- Haluskan bawang merah dan bawang putih.
- Kemduian masukkan ke dalam botol semprot.
- Masukkan bubuk cabai dan sedikit sabun cuci piring ke dalam botol.
- Setelah itu masukkan secukupnya.
- Kocok sampai semuanya tercampur.
Jadilah semprotan anti semut buatan sendiri.
Anda bisa menyemprotkannya ketika semut sudah banyak.
Dijamin semuanya bakal kabur tak bersisa.
Yuk sekarang giliran Sase Lovers untuk mencobanya di rumah.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Ini Rahasia Rumah Bebas Semut, Bahan Pengusirnya Murah Meriah dan Ada di Dapur Sendiri, Apa Ya?