SajianSedap.com - Di setiap rumah pasti ada keset.
Maklum saja, keset memang berguna agar membantu menjaga rumah tetap bersih.
Biasanya kita menemukan keset di beberapa bagian rumah.
Misalnya saja di depan kamar mandi, depan pintu masuk, dan sebagainya.
Walaupun fungsinya cukup penting, keset sering diabaikan.
Kita bahkan jarang memperhatikan kondisi keset.
Akhirnya, keset jadi sangat kotor dan berdebu.
Kalau sudah begini harus segera dicuci ya.
Namun mencuci keset sekarang gak perlu pakai tenaga.
Dengan 1 bahan dapur ini, keset langsung bersih seketika lho.
Mau tahu apa bahannya?
Baca Juga: Cara Membersihkan Keset Kamar Mandi Sendiri Di Rumah, Ternyata Semudah ini Daripada Datangi Laundry
Baking Soda untuk Membersihkan Keset
Bahan yang satu ini pasti ada di rumah.
Kita sering sekali menggunakan baking soda.
Mulai dari memasak, membersihkan perabot, hingga memutihkan gigi.
Karena itu baking soda sering dijuluki sebagai bahan serbaguna.
Salah satu kegunaan dari baking soda adalah untuk membersihkan karpet.
Karpet yang sudah kotor dan berdebu akan sangat susah dicuci.
Pakai deterjen dan disikat saja kadang nggak cukup lho.
Belum lagi kalau karpetnya sudah berjamur.
Pasti akan sangat susah untuk mencucinya.
Cara terbaik mencuci keset kaki di rumah adalah dengan merendamnya pakai baking soda.
Untuk menggunakannya juga sangat mudah lho.
Lalu bagaimana caranya?
Cara Menggunakan Baking Soda untuk Mencuci Karpet
Berikut cara merendam keset dengan baking soda yang bisa dilakukan di rumah.
Bahan:
- Baking soda
- Pemutih (jika keset berwarna putih)
- Sabun colek
- 1 ember air
Cara menggunakan:
- Kibas-kibaskan keset terlebih dahulu supaya debunya berjatuhan.
- Rendamlah keset kaki dengan air di ember.
- Tuangkan baking soda dan pemutih ke ember.
- Rendam keset dan diamkan selama 4 - 5 jam.
Tujuannya supaya noda terangkat sempurna
- Jika sudah, Anda bisa menyikat keset dengan sabun colek.
- Setelah itu peras keset kuat-kuat dan jemur di bawah sinar matahari.
Pastikan keset benar-benar kering sebelum hendak digunakan kembali.
Dijamin keset akan kembali kinclong seperti baru.
Keset pun tak akan mengeluarkan bau jika sudah dicuci bersih.
Jangan lupa untuk mencobanya di rumah ya.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Coba Rendam Keset Kaki di Rumah dengan Satu Bahan Alami Ini Dijamin Hasilnya Bisa Bikin Moms Kegirangan