Caranya, cukup gunakan gel lidah buaya beberapa kali seminggu sebelum keramas.
Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang cepat dan optimal.
3. Mengonsumsi minyak ikan
Mengonsumsi asam lemak omega dapat membantu memperbaiki rambut dari dalam berkat kandungan nutrisi dan proteinnya.
Konsumsi suplemen omega dengan antioksidan akan membantu meningkatkan kepadatan dan diameter rambut.
Asam lemak omega juga membantu sel-sel bekerja dengan optimal sehingga kesehatan rambut tetap terjaga.
4. Mengonsumsi ginseng
Suplemen ginseng dipercaya mampu membantu meningkatkan pertumbuhan rambut dengan merangsang folikel rambut.
Ginsenosides adalah komponen aktif ginseng yang dianggap bertanggung jawab atas efek positifnya pada rambut.
5. Menggunakan minyak rosemary
Minyak rosemary merupakan minyak esensial yang banyak dipilih untuk mengatasi masalah rambut rontok dan menumbuhkannya kembali.
Baca Juga: Pantas Mertua Bisa Bebas Uban Sampai Tua, Ternyata Sering Pijat Rambutnya dengan Minyak Murah Ini