Dirangkum dari berbagai sumber, Rabu, (9/12/2020), diketahui bahwa AC yang mengeluarkan bau sebagian besar terjadi karena jamur dan pertumbuhan bakteri di saluran udara AC.
Namun, tidak menutup kemungkinan ada berbagai penyebab lain yang bisa memengaruhi AC yang kamu miliki jadi bau.
Berikut ini beberapa penyebab AC bau.
1. Penumpukan jamur
Alasan pertama mengapa AC kamu menghembuskan udara berbau adalah karena penumpukan jamur dan bakteri di dalam saluran AC. Bakteri penyebab penyakit dan jamur berbahaya bagi kesehatan manusia.
Semua AC bekerja dengan mengubah udara panas menjadi udara dingin.
Proses ini menyebabkan kondensasi dan pembentukan tetesan kecil air di dalam unit AC.
Tetesan air ini seharusnya mengalir keluar melalui saluran AC, tetapi terkadang kelembapan dan sisa air menyebabkan jamur dan bakteri tumbuh di dalam saluran AC.
Hal ini menyebabkan bau busuk berjamur di AC Anda yang mirip dengan bau kaus kaki lama yang kotor.
AC yang bau memerlukan pembersihan dan pemeliharaan AC.
Tips profesional: kamu akan melihat akumulasi warna hitam kehijauan pada pipa dan saluran AC jika ada serangan jamur.