Pantas Lantai Hotel Selalu Kinclong, Rahasianya Selama Ini Ternyata Selalu Dipel Pakai Cuka, Sekali Coba Hasilnya Pasti Bikin Melongo

By Gusthia Sasky T, Kamis, 20 Oktober 2022 | 08:10 WIB
Anda bisa coba mengepel lantai dengan cuka dan lihat hasilnya yang bikin melongo. (Freepik.)

SajianSedap.com - Setiap hari membersihkan rumah memang jadi pekerjaan wajib ya.

Gak hanya menyapu lantai saja.

Anda juga wajib mengepel lantai rumah Anda loh.

Mengepel lantai bisa menghilangkan noda dan kuman yang nempel di lantai.

Nah biasanya saat mengepel lantai kita pasti bakal menggunakan sabun pembersih lantai.

Sabun pembersih lantai bisa ditemukan dengan mudah, baik di warung atau supermarket sekalipun.

Sabun pembersih juga hadir dalam berbagai variant.

Maka gak heran kenapa banyak orang Indonesia yang suka pakai cairan tersebut.

Tapi daripada pakai cairan pembersih mending Anda coba ngepel lantai pakai cuka saja.

Pasti banyak yang heran, tapi kalau ngepel lantai pakai cuka bisa datangkan hasil yang bikin melongo loh.

Penasarankan? Langsung simak artikel ini ya!

Baca Juga: Biang Keladi, An Indonesian Restaurant with Warteg Vibe Located at Pacific Place

Tips Mengepel Agar Rumah Bersih Sempurna

Melansir dari Tips Bulletin, Rabu (20/4/2022), agar pekerjaan mengepel menjadi lebih mudah, berikut ini tips mengepel lantai keramik agar bersih dan bebas kusam.

Memilih jenis pel yang sesuai

Agar pekerjaan mengepel menjadi lebih mudah dengan hasil yang memuaskan, hal terpenting yang perlu Anda perhatikan adalah jenis pel yang Anda gunakan.

Karena memiliki tekstur yang berbeda, masing-masing material lantai membutuhkan jenis alat pel yang berbeda pula.

Sebaiknya hindari menggunakan pel berbahan spons untuk mengepel lantai berbahan keramik. Jenis pel ini dapat mendorong air kotor disekitar lantai kemudian masuk dan mengendap di jalur nat.

Mengepel lantai yang bersih harus memperhatikan jenis pel yang digunakan.

Pel terbaik untuk jenis lantai keramik adalah pel berbahan dasar chamois atau pel jenis kain lap. Alat pel ini dapat menyerap air dengan sempurna sehingga tidak ada air yang tersisa di sela lantai.

Apapun jenis pel yang Anda gunakan, pastikan untuk mengganti air saat sudah kotor. Mengepel dengan air kotor akan membuat lantai terlihat kusam dan kurang bersih.

Cara mudah mengepel lantai porselen dan keramik

Keramik dan porselen adalah material lantai yang umum digunakan karena memiliki daya tahan yang baik. Agar hasil pel maksimal, sebelum mengepel permukaan lantai jangan lupa untuk menyapu dan membersihkan semua kotoran di lantai.

Sisa-sisa kotoran berpartikel kecil seperti debu akan kita bersihkan saat proses mengepel. Untuk membersihkan lantai keramik dan porselen Anda bisa membuat cairan pembersih sendiri dengan bahan dan langkah-langkah berikut ini:

Baca Juga: Heran Tengok Tetangga Ngepel Lantai Pakai Sampo, Setelah Coba di Rumah Sendiri Geleng-geleng Kepala Lihat Hasilnya, Gak Nyangka Banget

Bahan yang diperlukan:

- 2 gelas air panas

- 1/2 cangkir cuka putih

- 1/2 cangkir rubbing alcohol

- 3 tetes sabun cuci piring cair

Langkah-langkah mengepel lantai:

- Campur semua bahan dalam wadah kemudian aduk dengan merata. Tuangkan larutan ke dalam botol spray dan kocok hingga tercampur.

- Semprotkan larutan pembersih ke lantai dan bersihkan dengan pel microfiber. Setelah digunakan untuk mengepel sebagian lantai, ganti atau bilas lap microfiber untuk mencegah kotoran terdorong kemana-mana.

- Terkadang setelah proses pembersihan lantai akan terlihat kabur, ini karena adanya residu sabun yang masih tersisa. Untuk membersihkannya gunakan larutan pembersih dan pel basah.

- Untuk membersihkan area yang kusam Anda juga dapat menggunakan sari lemon atau cuka putih. Hindari menggunakan larutan ini pada ubin batu alam karena dapat merusak warna alami batu.

- Setelah selesai di pel, lap permukaan lantai dengan kain kering agar tidak ada genangan air yang membekas di lantai.

Baca Juga: Pembersih Lantai Baru Habis, Coba Pakai Sekarang Ngepel Pakai Garam, Dijamin Hasilnya Cling Seketika

Tips menghilangkan noda di lantai keramik

- Untuk kopi, jus, teh, atau noda serupa lainnya pada ubin keramik, bersihkan noda dengan hidrogen peroksida dan lap.

- Bersihkan noda minyak dengan soda dan air.

- Untuk noda tinta dan jamur gunakan pemutih dan kain lap. Letakkan kain langsung di atas noda selama beberapa jam atau sampai noda hilang.

- Apa pun metode penghilangan noda yang Anda gunakan, bilas area tersebut secara menyeluruh dengan air bersih setelah selesai.

Baca Juga: Tiap Hari Ngepel tapi Gak Tahu, Ternyata Ini Dia Tips Supaya Lantai Wangi Tahan Lama Setelah Dipel, Cuma Butuh Air Hangat

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Cara Terbaik Mengepel Lantai agar Tidak Kusam dan Bebas Noda