Rajin Beli Pisang Malah Dioles ke Wajah, Nenek Ini Malah Bikin Sekampung Iri Lihat Wajahnya, Jadi Pada Pengen Ikutan Nyoba

By Amelia Pertamasari, Jumat, 21 Oktober 2022 | 16:50 WIB
Manfaat pisang untuk kecantikan wajah. ()

Masker Wajah Alami dari Buah

Melansir dari laman The Healthy, berikut terdapat beberapa resep masker wajah alami yang bisa dibuat sendiri di rumah.

1. Masker pisang

Pisang mengandung bahan-bahan yang bagus bagi kulit seperti vitamin A (untuk memudarkan bintik hitam dan menghaluskan kulit), vitamin B (untuk mengurangi kekeringan), serta vitamin E (untuk mengurangi kerutan dan menghidrasi kulit).

Jadi, kita dapat membuat masker wajah sendiri dari buah ini karena mempu menjadikan kulit kita tampak lebih bersinar dan terasa lebih lembut.

Cara membuatnya, pertama-tama hancurkan pisang matang berukuran sedang menjadi pasta halus, lalu oleskan dengan lembut ke wajah dan leher.

Biarkan selama 10-20 menit, lalu bilas dengan air dingin.

Bisa juga mencampurkan 1/4 cangkir plain yogurt, dua sendok makan madu (obat jerawat alami), dan satu buah pisang ukuran sedang.

2. Masker lemon

Lemon mengandung AHA dan BHA, dua jenis asam hidroksi yang mampu mengangkat sel kulit mati.

Bahan tersebut juga dapat membantu membersihkan komedo, jerawat, serta berpengaruh pada perubahan warna kulit.

Baca Juga: Jangan Buru-Buru Beli Krim Mahal, Keriput di Bawah Mata Bisa Sirna Cuma Modal Bahan Smoothie Ini, Rutin Oles Seminggu Bisa Auto Kencang Bak ABG