Bahaya Sampai Terpleset, Begini Cara Bersihkan Lantai Berlumut dan Licin Cuma Pakai 1 Bahan di Dapur, Sekali Coba Bisa Langsung Kinclong

By Amelia Pertamasari, Senin, 31 Oktober 2022 | 06:10 WIB
Cara membersihkan lumut di kamar mandi. (Kompas)

SajianSedap.com - Kamar mandi adalah ruang penting yang dimiliki setiap rumah.

Ini berguna untuk membersihkan diri dan membuang kotoran seperti urine dan tinja manusia.

Karena fungsinya itu, maka penting untuk selalu merawat kamar mandi agar selalu terjaga kebersihannya.

Bukan tidak mungkin kamar mandi yang kotor dapat menjadi sarang penyakit.

Selain itu, kamar mandi yang kotor tentu membuat pemakainya tak nyaman saat menggunakannya.

Salah satunya yang sering diabaikan adalah tumbuhnya lumut di dinding dan lantai kamar mandi.

Ini karena lumut dapat tumbuh dengan mudah di area yang lembab seperti kamar mandi.

Jika terus dibiarkan dan tak dibersihkan, itu bisa membuat lantai kamar mandi licin.

Ini tentunya bisa berbahaya bagi pengguna kamar mandi karena dapat terpleset.

Padahal sebenarnya cara membersihkan lumut ini cukup mudah.

Hanya bermodal bahan di dapur ini, lumut di kamar mandi bisa lenyap dengan mudah. Lihat caranya berikut ini.

Baca Juga: Cuma Butuh 30 Menit, Lumut di Kamar Mandi Langsung Hilang Bermodalkan Bahan Dapur Ini, Sekali Sikat Langsung Bersih

Cara Membersihkan Lumut dari Bak Kamar Mandi 

Untuk membersihkan kamar mandi dari lumut, Anda bisa memilih satu dari 4 langkah berikut:

1. Gunakan air garam

Air garam untuk membersihkan kamar mandi.

Campurkan 3 sendok garam ke dalam 2 liter air bersih.

Aduk rata, kemudian gunakan untuk mengguyur area yang bermasalah dengan lumut.

Sikat dengan bersih, bilas hingga seluruh lumut luntur.

2. Gunakan sabun pencuci piring dan air panas

Sabun cuci piring untuk membersihkan kamar mandi.

Bersihkan terlebih dahulu area berlumut dari air yang mungkin menggenang.

Kemudian sikat dengan bersih dinding bagian yang berlumut dengan menggunakan sabun pencuci piring.

Baca Juga: Cuma Dikocok Pakai Beras Dicampur Bahan Ini, Botol Lumutan Bisa Bersih Seketika, Mertua Pasti Bangga

Anda bisa menyikatnya semaksimal mungkin yang Anda bisa lakukan.

Jika dengan sabun pencuci piring lumut tetap tak bisa mengelupas, gunakan air panas.

Guyur semua area yang ada, baru sikat dengan sabun pencuci piring.

3. Cuka putih

Jika air garam tak mempan, gunakan saja air cuka putih.

Campurkan cuka dengan air bersih dan gunakan untuk mengguyur area berlumut.

Sikat hingga bersih dan bilas berulang kali agar bau cuka lenyap.

4. Air kapur

Kapur bersifat keras, sehingga ia bisa membuat kerak yang menempel lebih mudah mengelupas.

Anda bisa menggunakan kapur tulis yang dihaluskan kemudian dicampurkan dengan beberapa liter air.

Caranya sama, guyurkan ke area berlumut kemudian sikat dengan spons kasar hingga bersih.

Baca Juga: Disikat Tiap Hari Juga Masih Licin, Ternyata Lumut di Kamar Mandi Bisa Hilang Kinclong Cuma Pakai Pemutih Baju, Gini Cara Pakainya

Soda Kue untuk Menghilangkan Bau Tak Sedap Kamar Mandi

Untuk menghilangkan bau tak sedap di dalam kamar mandi, Anda dapat meletakkan semangkuk kecil soda kue atau baking soda di dalam kamar mandi.

Soda kue memiliki kemampuan untuk menyerap bau tak sedap yang berada di dalam kamar mandi.

Namun, jangan lupa menggantinya setiap bulan untuk memastikan kesegarannya. Anda bahkan bisa mengubahnya menjadi solusi alami.

Caranya, campurkan dua cangkir air, satu sendok makan cuka putih, dan satu sendok teh baking soda dengan 10 tetes minyak esensial favorit Anda (untuk pengharum), kemudian pindahkan cairan tersebut ke dalam botol semprot untuk digunakan sesuai dengan kebutuhan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Membersihkan Lumut di Dalam Tandon Air