SajianSedap.com - Mencuci baju jadi salah satu hal yang hampir setiap hari dilakukan.
Tentunya ada yang memakai cara manual ada juga yang memakai bantuan mesin.
Namun saat mencuci baju ini ada saja tantangan yang Anda hadapi.
Tak hanya noda, beberapa masalah kerap terjadi saat mencuci pakaian.
Salah satunya adalah bulu yang menempel pada baju.
Bagi Anda yang memiliki kewan peliharaan, bulu ewan kerap menempel pada pakaian.
Hal ini membuat pakaian terlihat kotor terutama pakaian yang berwarna gelap.
Anda tentu tidak mungkin menghilangkannya satu persatu.
Nah, jiak Anda kebinngungan bagaiana caranya, ternyata ada trik mudah yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan bulu pada pakaian ini.
Salah satunya Anda bisa memanfaatkan cuka.
Lantas seperti apa caranya?
Berikut ulasan lengkapnya.
Cara Menghilangkan Bulu Hewan pada Pakaian
Melansir dari The Spruce, salah satu cara menghilangkan bulu pada pakaian adalh dengan memanfaatkan cuka putih dan kain lap microfiber.
Caranya pun mudah.
Masukkan kain mikrofiber bersama pakaian ke dalam mesin cuci.
Tambahkan cuka putih pada mesin cuci.
Kandungan asam pada cuka putih bisa mengendurkan bulu, sehingga bulu akan terlepas dari pakaian ketika dicuci.
Kemudian kain microfiber akan menangkap bulu yang luruh tersebut.
Tak hanya bulu, serat kain yang berserabut juga bisa Anda hilangkan dengan cara ini.
Jika telah mencuci pakaian dan memiliki serat berlebihan, cuci kembali kembali pakaian, tapi tidak perlu menambahkan detergen.
Cukup tambahkan satu cangkir cuka putih suling atau satu takaran pelembut kain cair ke dalam air bilasan.
Jangan lupa untuk mengatasi atau mengaduk-aduk cucian untuk membantu melonggarkan serat kain.
Letakkan pakaian dalam pengering bersama beberapa kain mikrofiber (serat akan menempel pada kain mikrofiber) dan keringkan hingga sedikit lembap.
Selain pemakaian cuka putih, Anda juga bisa menggunakan tisu handuk.
Tisu handuk mampu menghilangkan noda yang menempel seperti lem, sekaligus melepaskan bulu kucing di pakaian.
Setiap kita akan mengeringkan cucian, gunakan tisu handuk.
Bulu akan terlepas dari pakaian dan menempel di serat tisu tersebut.
Anda juga bisa menggunakan rol pakaian
Keluarkan pakaian dari pengering dan gunakan sikat atau rol serat lengket untuk menghilangkan sisa serat.
Jika tidak memiliki rol serat lengket, gunakan selotip tebal yang dililitkan di jari Anda untuk menarik serat.
Namun, apabila tidak punya waktu untuk mencuci ulang, semprot pakaian dengan semprotan antistatis, lalu sikat dengan lint roller atau spons selulosa kering.
Cara ini berfungsi menghilangkan bulu hewan peliharaan yang menempel pada pakaian.
Selain itu sebaiknya sortir pakaian Anda.
Menyortir pakaian atau cucian sebelum mencuci dapat mencegah bulu melekat pada pakaian.
Ada beberapa kain yang menghasilkan serat, tapi sebagian kain menarik serat.
Serat ini membuatbulu mudah menempel.
Kedua jenis kain ini tidak boleh dicuci bersama-sama.
Tentu saja, cara terbaik adalah menyortir pakaian penghasil serat dan sortir pakaian berdasarkan warna.
Selain itu, jika Anda memiliki alat penyedot debu, Anda bisa memanfaatkan alat ini.
Sebaiknya letakkan alat penyedot debu ini dekat dengan pintu atau pakaian yang digantung.
Sehingga kita tidak lupa membersihkan pakaian sebelum dipakai untuk keluar rumah.
Nah itulah beberapa tips yang bisa Anda coba untuk menghilangkan bulu pada pakaian.