SajianSedap.com - Sebelum pergi berbelanja online, penting untuk mengetahui cara belanja online yang aman dan nyaman.
Sebab tak sedikit orang yang terkena modus penipuan sehingga mendapat kerugian, maka penting untuk mengetahui cara belanja online yang aman dan nyaman.
Oleh sebab itu, bagi Anda pecinta belanja online, berikut ini ada 5 cara belanja online yang aman dan nyaman agar terhindar dari modus penipuan.
5 Cara Belanja Online yang Aman dan Nyaman
Seperti kita tahu, setiap bulannya ada ajang Hari Belanja Online (Harbolnas), begitu juga pada bulan November ini.
Ajang Harbolnas bulan November dimulai pada Jum'at minggu depan (11/11/2022).
Dalam gelaran yang juga biasa disebut "11.11" itu, banyak platform e-commerce yang menghadirkan beragam promo dan voucher diskon menggiurkan demi menarik minat pembeli.
Meski demikian, Anda sejatinya harus tetap berhati-hati. Sebab, ada banyak hal yang membuat pengalaman belanja online tidak nyaman.
Dari sisi penjual, misalnya, tak sedikit ada yang "nakal" dan menaikkan lebih dulu harga asli berkali-kali lipat sebelum memberikan diskon.
Agar nantinya, harga setelah diskon terlihat lebih murah.
Lantas, apa saja tips lainnya yang perlu diketahui apabila Anda ingin berbelanja online, atau lebih spesifik mengikuti momen Harbolnas 11.11 dengan aman dan nyaman?
Simak informasinya berikut, sebagaimana telah dirangkum dari Webroot.com.
Baca Juga: Mudah dan Cepat! Begini Cara Mengajukan Pengembalian Barang dan Dana di Shopee
1. Ketahui reputasi penjual
Supaya suasana hati tetap aman sentosa, lakukan pengecekan terhadap pedagang yang menjual barang yang hendak Anda beli.
Pada sejumlah platform e-commerce, beberapa penjual terpercaya biasanya ditandai dengan ikon atau label unik yang sudah didesain sedemikian rupa.
Di Tokopedia, misalnya, penjual resmi biasanya ditandai dengan ikon "centang" berwarna ungu. Sementara itu di Shopee, toko resmi ditandai dengan label "Shopee Mall".
2. Hindari harga dan diskon tak masuk akal
Sebisa mungkin, hindari barang yang memiliki harga atau potongan diskon yang tidak masuk akal ketika Anda mengikuti Harbolnas 12.12, atau berbelanja online pada umumnya.
Sebab, beberapa barang mungkin saja palsu dan penjual bisa jadi hanya ingin memanfaatkan informasi pribadi macam alamat dan nomor telepon Anda saja.
Untuk menghindari fenomena ini, Anda bisa melihat nilai (rating) atau ulasan (review) barang yang hendak dibeli, apakah bagus atau tidak.
Jumlah rating dan review juga biasanya menentukan bahwa sebuah barang memang benar-benar asli.
Ini bisa membantu apabila Anda ingin membeli barang murah namun curiga apakah barang itu asli atau tidak.
3. Cek syarat pembelian dan penggunaan barang
Selanjutnya, Anda juga perlu mengecek apa syarat pembelian dan penggunaan barang atau jasa yang dibeli secara online.
Biasanya, beberapa barang memiliki syarat pembelian apabila Anda ingin membelinya dengan harga spesial.
Baca Juga: Hati-hati Masuk Daftar Hitam Perbankan, Begini Cara Cek Nama di BI Checking Secara Online
Beberapa barang yang memiliki harga spesial, misalnya, hanya bisa dibeli satu buah saja. Jika lebih, maka harga akan kembali normal.
Sementara itu, apabila Anda membeli produk gift card, periksa apakah gift card tersebut berlaku di wilayah Anda atau tidak.
Google Play Gift Card region Amerika Serikat, misalnya, tidak bisa dipakai dan diklaim oleh akun Google yang berada di wilayah Indonesia.
3. Tinggalkan toko apabila minta banyak informasi pribadi
Pembelian barang di e-commerce biasanya hanya membutuhkan sedikit informasi pribadi saja, seperti nama, alamat, dan nomor telepon untuk konfirmasi pengiriman.
Jika ada toko di sebuah platform e-commerce yang meminta data pribadi lainnya, seperti KTP, nomor rekening, dan lain sebagainya, tinggalkan toko tersebut.
Sebagai acuan, Anda bisa berbelanja di toko yang sudah ditandai aman tadi, serta membeli barang yang rating-nya bagus, atau memiliki ulasan positif yang cukup banyak.
4. Pastikan platform e-commerce yang dituju aman
Selain tokonya, Anda juga harus memastikan bahwa platform e-commerce yang dituju aman untuk proses atau transaksi pembelian barang.
Biasanya, sebagian besar aplikasi e-commerce di smartphone yang bisa diunduh di toko aplikasi Play Store atau App Store, sudah memiliki sistem keamanan sendiri.
Namun, apabila Anda mengakses berbagai platform ini dari browser internet di smartphone atau PC, pastikan situs e-commerce itu diawali dengan "https" bukan "http".
Awalan https sendiri sejatinya menandakan suatu situs web sudah aman dan dilindungi oleh sistem enkripsi untuk melindungi transaksi dan berbagai data pribadi yang dimasukkan pegguna.
Tips Memilih Toko Online: Memiliki kelengkapan platform (omnichannel)
Toko atau tempat belanja online yang bagus dan bermutu biasanya memiliki lebih dari satu platform atau omnichannel, baik secara online maupun offline.
Baca Juga: Pengajuan Pasti Diterima, Begini Cara Klaim Asuransi Mobil yang Kena Banjir
Omnichannel merupakan sistem yang memungkinkan pembeli menggunakan lebih dari satu channel untuk membeli produk, mulai dari toko fisik, e-commerce, m-commerce, hingga media sosial.
Platform omnichannel dapat memudahkan konsumen dalam berbelanja.
Sebab, konsumen dapat memilih cara berbelanja sesuai keinginan mereka, seperti datang ke toko, melalui website, aplikasi, dan chat WhatsApp.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Harbolnas 12.12, Ini 10 Tips Berbelanja Online dengan Aman dan Nyaman