Gak Kalah Manjur dari Obat Apotek, Nyeri Asam Urat Menyiksa Bisa Diatasi Pakai Daun Buah di Depan Rumah Ini, Efeknya Terasa dalam Hitungan Menit

By Hani Arifah, Jumat, 11 November 2022 | 15:00 WIB
Ini obat alami asam urat yang bahannya bisa Anda dapatkan di halaman rumah. ()

SajianSedap.com - Apakah Anda salah satu penderita asam urat?

Asam urat menjadi salah satu penyakit yang dialami sebagian besar orang di Indonesia.

Asam urat adalah kondisi di mana kadar asam di dalam tubuh sangat tinggi.

Meski bukan penyakit mematikan, asam urat ini sangat mengganggu saat kambuh.

Sebab, nyeri asam urat sering kali tak tertahankan.

Nyeri asam urat umumnya terasa di bagian persendian.

Ditambah lagi, sensasi panas dan terbakarnya yang bikin tambah menyiksa.

Namun, Anda tidak perlu buru-buru beli obat kok kalau asam urat kambuh.

Sebab, ada daun buah di depan rumah yang bisa Anda jadikan obat alami asam urat.

Daun buah ini tentu saja bisa menghemat pengeluaran obat Anda.

Simak ulasan selengkapnya, yuk!

Baca Juga: Pantas Mertua Kalau Asam Urat Kambuh Bukan Ambil Obat Malah Minum Kopi, Efeknya Bikin Tercengang Banget

Daun Sirsak untuk Atasi Asam Urat

Daun sirsak bisa Anda manfaatkan untuk obat alami asam urat.

Kalau Anda salah satu penderita asam urat, sebaiknya Anda coba rutinkan konsumsi daun sirsak mulai sekarang.

Daun sirsak selama ini memang dikenal sebagai salah satu obat alami yang ampuh.

Daun sirsak diketahui bisa bantu cegah kanker hingga menurunkan kadar kolesterol.

Tapi untuk Anda yang punya asam urat juga bisa memanfaatkan daun buah satu ini, lo.

Melansir dari Kontan.co.id,  jurnal Efek Pemberian Infusa Daun Sirsak terhadap penurunan Kadar Asam Urat Darah menemukan kandungan nutrisi yang ada di dalam daun sirsak.

Seprrti fruktosa, lemak, protein, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A dan vitamin B. 

Selain itu, daun sirsak juga punya senyawa flavonoid yang berfungsi sebagai antioksidan.

Senyawa di atas mampu mencegah asam urat.

Cara kerjanya dengan menghambat kerja enzim xhantine oxidase yang berperan penting dalam pembentukan asam asam urat.

Kalau Anda ingin mendapatkan manfaat di atas, Anda bisa mengolah daun sirsak jadi air rebusan.

Baca Juga: Pantas Kakak Ipar Kalau Asam Urat Kambuh Bukan Ambil Obat Malah Minum Jus Wortel Dicampur Mentimun, Efeknya Bikin Dokter Kagum

Cara Membuat Air Rebusan Daun Sirsak

1. Ambil 10 lembar daun sirsak, lalu cuci dengan air mengalir.

2. Rebus 10 lembar daun sirsak tadi bersama 3 gelas air.

3. Tunggu sampai mendidih atau sampai airnya menyusut.

4. Setelah airnya menyusut, Anda bisa mendiamkannya beberapa saat sampai sedikit mendingin.

5. Terakhir, minum sampai habis!

Anda bisa mengonsumsi air rebusan sirsak saat asam urat kambuh.

Atau Anda juga bisa mengonsumsi setiap pagi supaya asam urat tidak kambuh lagi.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Padahal jadi Makanan Andalan Banyak Resto, Menu Enak Satu Ini Diam-Diam Picu Asam Urat Kambuh Lebih Bahaya dari Emping