Bagi anda yang ingin hidup sehat dan bebas bergantung dari obat wajib banget mencoba daun sirsak.
Khasiat yang bisa diberikan tidak main-main loh.
Berikut sederet manfaat daun sirsak bagi kesehatan tubuh:
1. Meredakan insomnia
Daun sirsak memiliki kandungan yang bersifat relaksan otot polos, sehingga bertindak sebagai obat penenang.
Oleh karena itu, daun sirsak dapat digunakan untuk meredakan insomnia atau kesulitan tidur.
Bukan hanya itu, minum segelas ekstrak daun sirsak juga mampu membantu meredakan stres.
2. Mengobati maag
Manfaat daun sirsak selanjutnya yakni sebagai bahan alami untuk mengobati maag.
Hal ini lantaran terdapat zat dalam daun sirsak yang dapat mengurangi peradangan dan bertindak sebagai obat penghilang rasa sakit.
Baca Juga: Cuma Rebus Daun Sirsak dan Minum Airnya Rutin, Jaminan 4 Manfaat Ini Bakal Terasa di Sekujur Tubuh