3 Cara Bersihkan Talenan Agar Bebas Kuman, Bisa Pakai Bahan yang Ada Di Dapur

By Gusthia Sasky T, Senin, 14 November 2022 | 14:10 WIB
Anda wajib tahu cara bersihkan talenan agar bebas kuman, agar talenan bisa bersih sempurna. (Adobe Stock)

SajianSedap.com - Para ibu rumah tangga wajib tahu loh cara bersihkan talenan agar bebas kuman.

Kalau tahu cara bersihkan talenan agar bebas kuman, keluarga tentu bisa jadi bebas dari penyakit ya.

Bahkan dengan mengetahui cara bersihkan talenan agar bebas kuman, Anda gak perlu takut makanan yang Anda olah jadi terkontaminasi bakteri.

Saat masak, talenan memang sering digunakan untuk mempersiapkan bahan makanan.

Ya, saat kita memotong sayuran, ikan, ayam, tempe, dan bumbu masak pasti akan menggunakan telanan sebagai alas.

Karena sering dipakai tentu talenan akan kotor.

Mungkin selama ini cara kita membersihkan talenan belum tepat.

Maka itu biar gak salah lagi baiknya ketahui dulu cara bersihkan talenan agar bebas kuman ya!

Cara Bersihkan Talenan Agar Bebas Kuman

Cara bersihkan talenan agar bebas kuman ternyata bisa dengan menggunakan bahan yang ada di dapur loh.

1. Buat pasta pembersih sendiri

Anda dapat membersihkan papan kayu dengan menggunakan campuran pasta pembersih yang dapat dibuat sendiri.

Bahan bakunya yaitu dengan mencampurkan baking soda, garam dapur, dan air masing-masing satu sendok makan.

Baca Juga: Edan Efeknya! Pantas Mertua Suruh Rendam Talenan dalam Air Cuka Seminggu Sekali, Bertahun-tahun Gak Akan Berubah Bentuk