Gak Bakal Mau Ke Laundry Lagi, Warna Celana Jeans Bakal Awet Kalau Direndam dengan 1 Bahan Dapur Ini, Dijamin Tak akan Pudar

By Gusthia Sasky T, Rabu, 16 November 2022 | 10:25 WIB
Anda bisa coba rendam jeans dengan bahan dapur ini agar warnanya gak pudar. (Adobe stock)

Cara Mencuci Celana Jeans Agar Warna Gak Pudar

Dikutip dari laman Good House Keeping, celana jeans berkualitas dapat bertahan satu dekade jika mencuci dan merawatnya dengan benar.

Untuk menjaga warna tidak pudar dan tetap awet dipakai, berikut ini tips mencuci celana jeans yang perlu Anda perhatikan.

1. Gunakan Detergen yang Tepat

Hal pertama yang perlu diperhatikan saat akan mencuci celana jeans adalah pemilihan detergen yang akan digunakan.

Usahakan untuk menggunakan detergen yang diformulasikan untuk pakaian berwarna, khususnya pada celana jeans hitam atau gelap.

Warna celana jeans tak akan pudar kalau Anda cuci dengan cara ini.

2. Membalikkan Bagian Dalam Celana Jeans

Selain detergen, pastikan untuk membalikkan celana jeans bagian dalam terlebih dahulu sebelum mencucinya.

Langkah ini penting untuk mencegah pewarna mengalir saat dicuci sekaligus memudar saat dijemur di bawah sinar matahari.

3. Rendam dengan Air Hangat dan Garam saat Pertama Kali Dicuci

Kebanyakan dari kita punya kebiasaan untuk mencuci segala jenis pakaian dengan air biasa yang cenderung dingin, termasuk untuk jeans.