SajianSedap.com - Siapa yang suka minum kopi?
Wah pasti banyak banget nih ya penggemar kopi.
Apalagi kini semakin banyak saja jenis kopi.
Gak hanya itu kita juga bisa semakin mudah membuat kopi di rumah.
Nah, biasanya kita sering bikin kopi hitam ya kalau di rumah.
Kalau minum kopi hitam biasanya sering tersisa ampasnya nih.
Ampas kopi yang tersisa tentu langsung Anda buang ya.
Sebab banyak yang menilai jika ampas kopi gak bernilai.
Padahal ampas kopi bisa Anda manfaatkan loh untuk perawatan Anda.
Ya, ampas kopi bisa digunakan untuk rontokan sel kulit mati Anda.
Penasaran dong gimana info lengkapnnya? Simak artikel ini langsung ya!
Baca Juga: Biang Keladi, An Indonesian Restaurant with Warteg Vibe Located at Pacific Place
Manfaat Ampas Kopi
Sekarang jangan lagi buang ampas kopi ya.
Karena ampas kopi memiliki beberapa manfaat ini:
1. Scrub
Sudahkah Anda melakukan eksfolisasi kulit minggu ini?
Melakukan eksfoliasi kulit atau mengangkat sel-sel kulit mati selain menggunakan produk kecantikan juga bisa dengan menggunakan ampas kopi.
2. Mengatasi bau di kulkas
Coba cek kembali kondisi lemari es akhir-akhir ini, apakah bau?
Jika lemari es bau, maka bisa jadi karena sudah lama tidak dibersihkan atau ada tumpahan minuman atau makanan di dalamnya.
Maka dari itu, perlu untuk membersihkan kulkas secara berkala.
Setelah dibersihkan, coba gunakan juga ampas kopi.
Melansir dari Kompas, ampas kopi memiliki kemampuan untuk menyerap aroma yang kurang sedap.
3. Kompos tanaman
Anda juga bisa menggunakan ampas kopi untuk ditaburkan pada media tanam.
Ampas kopi memiliki kandungan nitrogen yang cukup banyak.
Seperti yang kita ketahui, nitrogen dibutuhkan oleh tanaman untuk bisa subur.
4. Penghalang binatang pengganggu
Seperti yang sudah disebutkan di awal, ampas kopi memiliki aroma yang menyegarkan dan disukai banyak orang.
Sayangnya hewan tak menyukai aroma dari ampas kopi.
Penggunaan kopi sebagai kompos tanaman tadi bisa untuk mencegah datangnya siput.
Siput seringkali merusak tanaman dengan membuat daun menjadi bolong.
Tak heran jika banyak orang yang berusaha untuk mengusir hewan yang satu ini.
5. Masker rambut
Anda tentu sering menggunakan hair mask atau masker rambut di rumah.
Tak perlu beli mahal-mahal, pakai ampas kopi saja bisa, lo.
Melansir dari Healthline, ini dia beberapa manfaat yang bisa didapat jika menggunakan ampas kopi untuk rambut:
- Menguatkan rambut dan mengurangi rambut rontok
- Rambut jadi lebih bercahaya
- Mengurangi rambut beruban secara perlahan
Itulah tadi beberapa manfaat yang bisa didapat jika Anda menggunakan ampas kopi untuk kebutuhan sehari-hari.
Langsug manfaatkan ya Saselovers!
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul, Ampas Kopi di Rumah Jangan Dibuang! Habis Diseduh Bisa Dijadikan Bahan-bahan Ini, Lo