Warga Parepare Digegerkan dengan Sarang Tawon Vespa, Segera Lakukan Hal Ini Jika Temukan Sarang Tawon Di Rumah Biar Gak Memakan Korban

By Gusthia Sasky T, Rabu, 16 November 2022 | 19:55 WIB
Warga Parepare menemukan sarang tawon vespa berukuran jumbo. (Tribun dan Kompas)

Tidak peduli seberapa tinggi sarangnya, menjauhlah dari tangga, karena Anda tidak akan tahu apakah masih ada tawon yang hidup atau tidak.

Baca Juga: Nangis Selama ini Malah Dibuang-buang, Padahal Cabai Busuk Bisa Usir Hewan Menjijikan yang Ada di Dapur ini, Dijamin Kocar-kacir Ketakutan!

Untuk itu, pertahankan jarak Anda dengan sarang, ketahui rute pelarian sehingga dapat mencapai tempat aman dengan cepat.

Keluarkan sarang tawon dengan hati-hati dari tempatnya digantung. Saat jatuh ke tanah, pecahkan menjadi beberapa bagian menggunakan tongkat yang sama, dan gunakan kembali pestisida pilihan Anda di bagian dalam potongan.

Kemudian segera buang sarang dan tawon yang mati.

4. Ketahui kapan harus memanggil pengusir tawon profesional

Jangan pernah mencoba menyingkirkan sendiri sarang tawon jika Anda alergi terhadap sengatan tawon atau sarang sulit dijangkau.

Jika Anda memiliki alergi yang serius, membasmi sendiri tawon dapat mengancam jiwa Anda. Periksa dengan dokter untuk memastikan apakah aman membasmi sendiri sarang tawon itu. Yang juga berisiko tinggi adalah sarang tawon yang membutuhkan tangga untuk dihilangkan.

Segerombolan tawon dapat dengan mudah membuat Anda jatuh dari lantai dua, yang akhirnya bisa membuat Anda cedera dan tagihan medis yang harus Anda bayar jauh lebih mahal daripada yang harus dibayar oleh pembasmi.

Atau, Anda juga bisa langsung menghubungi pemadam kebakaran terdekat yang akan membantu Anda mengusir dan membasmi sarang tawong dengan aman.

Nampaknya gak cukup ya hanya tahu cara mengatasi sarang tawon di rumah saja.

Sebab Anda juga perlu tahu loh gimana cara mengusir tawon yang masuk ke rumah.