Desainer Terkenal Barli Asmara Meninggal Karena Toksoplasma, Penyebab Nomor 1 Justru Bukan Karena Kucing, Makanan Ini Harus Diwaspadai

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Senin, 21 November 2022 | 18:00 WIB
Peneybab toksoplasma yang merenggut nyawa Barli Asmara ternyata bukan karena kucing saja lho ()

Baca Juga: Penyakit Lambung Renggut Nyawa Desainer Barli Asmara, Hati-hati Makanan Favorit Sejuta Umat Ini Jadi Salah Satu Penyebabnya

Mungkin Anda tak asing lagi dengan nama virus yang satu ini.

Jadi infeksi toksoplasma atau toksoplasmosis adalah penyakit yang disebabkan parasit Toxoplasma gondii.

Nah virus ini sangat sering dikait-kaitkan dengan kucing dan kemandulan pada wanita.

Tapi apakah benar seperti itu?

Sayangnya, virus ganas yang satu ini tidak hanya menyerang wanita lho.

Seperti kasus yang terjadi pada Barli Asmara, tokso juga bisa menyerang pria.

Tidak hanya itu, tokso bisa menyerang organ lain dalam tubuh seperti otak, otot, dan mata.

Gejala dari toksoplasma juga sangat beragam.

Jika menyerang otak, pasien akan mengalami beberapa gejala seperti sakit kepala yang luar biasa hingga terjadinya radang otak.

Kalau menyerang mata, penderita akan mengalami beberapa hal seperti penglihatan kabur, nyeri ketika melihat cahaya terang, kemerahan yang susah hilang, dan sering keluar air mata.

Bila menyerang rahim wanita, toksoplasma akan mengakibatkan kematian pada janin dan juga kemandulan.