Menyesal Seumur Hidup Selalu Dibuang Mulu, Modal Pakai Kulit Telur Ternyata Bisa Bikin Noda Gosong Di Panci Langsung Rontok, Begini Nih Caranya

By Gusthia Sasky T, Selasa, 22 November 2022 | 09:25 WIB
Noda gosong di panci bisa Anda bersihkan dengan mudah pakai cangkang telur. (Adobe stock.)

SajianSedap.com - Di rumah Anda pasti ada telur ya.

Nah, telur ini sering banget jadi bahan makanan darurat.

Ya, kalau di rumah lagi bingung masak apa atau lagi gak ada bahan masak biasanya kita akan mengandalkan telur. 

Sebab telur memang cepat dan mudah sekali diolahnya.

Gak hanya itu, telur juga bisa diolah jadi beragam menu yang enak.

Maka gak heran kenapa telur harus selalu tersedia di rumah.

Nah, kalau habis mengolah telur tentu cangkangnya langsung kita buang ya.

Sebab banyak yang menilai jika cangkang telur gak ada manfaatnya.

Tapi ternyata cangkang telur bisa Anda manfaatkan loh!

Ya, terungkap jika cangkang telur bisa bikin noda gosong di panci langsung rontok.

Penasarankan gimana caranya? Langsung saja simak artikel ini ya!

Baca Juga: Biang Keladi, An Indonesian Restaurant with Warteg Vibe Located at Pacific Place

Manfaat Cangkang Telur

Melansir dari Reader's Digest, yuk cari tahu berbagai manfaat cangkang telur.

1. Membersihkan wajan dan panci gosong

Kumpulkan selusin cangkang telur lalu cuci sampai bersih lalu dijemur sampai kering.

Haluskan cangkang pakai lesung, penggiling kopi, atau blender sampai halus.

Cangkang telur bisa dimanfaatkan untuk beragam hal.

Kemudian tambahkan 3 cangkir baking soda ke dalam 1 cangkir bubuk kulit telur, lalu simpan dalam toples.

Cara memakainya, campur bubuk cangkang telur dengan air atau cuka lalu gosok ke permukaan panci yang gosong.

2. Membersihkan wastafel

Cangkang telur bisa dipakai untuk membersihkan wastafel loh!

Caranya Anda bisa menaburkan cangkang yang sudah dihancurkan pada saringan westafel.

Serpihan cangkang telur akan membantu mencegah sisa makanan masuk ke saluran pembuangan.

Baca Juga: Capek-Capek Gosok Gak Bersih Juga, Ternyata Gelas yang Bernoda Bisa Bersih Cling Maksimal dengan Cangkang Telur, Berani Coba?

Saat cangkang telur mulai rusak, butirannya berperan sebagai bahan abrasif alami untuk membersihkan pipa saluran.

3. Sebagai pakan burung

Cangkang telur merupakan sumber kalsium yang bagus untuk burung.

Terutama burung betina yang sudah memasuki musim bertelur.

Cara mengolahnya, panggang cangkang telur dengan suhu sekitar 120 derajat celsius sampai kering.

Setelah dipanggang dan di hancurkan, sebarkan cangkang telur di tanah agar dimakan burung.

4. Menyuburkan tanaman

Cangkang telur merupakan sumber kalsium karbonat yang baik bagi kesuburan tanah.

Bersihkan dulu bagian dalam cangkang telur agar tidak bau, setelah kering simpan dalam wadah.

Hancurkan cangkang telur menjadi potongan-potongan halus.

Setelah itu, taburkan atau campur cangkang telur ke dalam tanah.

Baca Juga: Pasti Tuai Pujian Satu Komplek Setelah Kasih Tahu Cara Menajamkan Pisau Blender dengan Cangkang Telur, Bisa Hemat Uang Belanja

5. Mencegah hama tanaman

Selain menyuburkan tanaman, cangkang telur juga bisa mengusir hama yang mengganggu.

Taburkan cangkang telur yang telah dihancurkan di tanah.

Cangkang telur akan mencegah hama seperti siput yang suka merusak tanaman.

Nah itu dia beragam manfaat dari cangkang telur.

Mulai sekarang jangan lagi buang ke tong sampah ya!

Baca Juga: Jangan Sampai Kamar Mandi Jadi SARANG Kecoa, Buruan Usir dengan Cangkang Telur Sebelum Pada Beranak

Artikel ini telah tayang di Idea Online dengan judul, Biasa Masuk Tempat Sampah, Ternyata Benda Ini Dapat Menyuburkan Tanaman bahkan Membersihkan Wastafel