Maka itu, setelah menggunakan sampo dan conditioner, keringkan rambut dengan lembut dengan cara menepuk-nepuk kepala dan diangin-anginkan.
Gunakan sisir yang bergigi besar untuk mencegah rambut tertarik dan rontok saat disisir.
Sebaiknya jangan gunakan handuk untuk menggosok-gosok rambut jika ingin cepat kering.
Sebab, menggosok-gosok rambut yang masih basah justru merusak kutikula (lapisan terluar dari rambut).
Hindari juga terlalu sering pakai pengering rambut.
Sebab, suhunya yang panas dapat membuat rambut dan kulit kepala jadi kering.
3. Pakai conditioner
Soal conditioner, jangan asal pilih.
Carilah conditioner yang mengandung protein dan mineral.
Kandungan ini sangat penting untuk menjaga kesehatan rambut pria dan membuat rambut jadi lebih mudah diatur.
Menurut Oscar Blandi, seorang penata rambut terkemuka di New York, Amerika Serikat, conditioner bukan untuk rambut wanita saja, perawatan rambut pria juga perlu pelembut sekaligus pelembap ini.