Heboh Wendy Cagur Sampai Diusir Anaknya Gegara Dikira Selingkuh dengan Kiky Saputri, Ternyata Ini Dia Dampak Psikologis Anak Kalau Orang Tuanya Selingkuh

By Hani Arifah, Sabtu, 26 November 2022 | 12:40 WIB
Ini dia dampak psikologis perselingkuhan terhadap anak. ()

SajianSedap.com - Komedian Wendy Cagur kini tengah jadi omongan.

Soalnya, belum lama ini Wendy Cagur mengaku diusir oleh anaknya.

Anak Wendy Cagur mengusir sang ayah gegara dikira berselingkuh dengan Kiky Saputri.

Sebagaimana diketahui, di acara Lapor Pak, Wendy dan Kiki memang sering beradegan mesra.

Gimmick-gimmick semacam itu memang sudah lumrah di kalangan artis.

Tujuannya tak lain untuk menambah skenario jadi lebih seru.

Namun, anak Wendy Cagur ternyata menganggap hal tersebut benar-benar terjadi.

Melansir dari TribunStyle.com, kala itu sang istri, Ayu Natasya berakting di depan Kauki dan menunjukan adegan mesra Wendy dan Kiky.

Melihat Wendy dan Kiky Saputri tengah beradegan mesra, Kauki marah dengan sang ayah.

Wendy pun diusir dari rumah lantaran ia merasa jika Wendy sudah tak sayang dengan ibundanya.

"Gue diusir dari rumah sama Kauki," ucap Wendy Cagur, dikutip dari kanal YouTube, TRANS7 OFFICIAL, Jumat, 25 November 2022.

Baca Juga: Heboh Denise Chariesta Tiba-tiba Upload Foto Regi Datau di Instagram, Para Istri Mending Simak Ciri-ciri Suami Selingkuh ini yang Bisa Kita Waspadai

Wendy menceritakan jika saat itu Kauki baru berusia 9 tahun menangis memeluk ibunya, lalu meminta Wendy utuk tak tinggal di rumah.

"Dia sambil nangis sambil meluk ibunya, ayah kalo mau sama tante Kiky sana pergi keluar dari rumah, jangan pernah kembali ke rumah,"

Setelah itu, Wendy pun mencoba memberikan pengertian kepada Kauki tentang kejadian yang telah ia lihat.

Namun penjelasan Wendy terlihat sia-sia lantaran sang anak masih menggangap Kiky Saputri wanita perusak rumah tangga orang.

"Buat Kauki, Kiky adalah wanita yang mencoba merusak tangga ayahnya," jelas Wendi.

Bahkan saat Kauki ikut sang ayah bekerja di lokasi syuting.

Kauki masih memperlihatkan mimik wajah yang sangat amat kesal dengan Kiky Saputri.

Kendati demikian, sang istri melihat tingkah sang anak hanya tertawa.

Wendy Cagur juga mengatakan jika istrinya, Ayu tak ada rasa cemburu dengan Kiky Saputri.

Namun tetap saja, Kauki sang anak melihat hal tersebut sebagai sebuah perselingkuhan.

Bicara soal selingkuh, sepertinya hal tersebut sudah bukan hal yang baru di kalangan selebriti.

Baca Juga: Arti Mimpi Suami Selingkuh? Ternyata Punya Maksud Mengejutkan Ini, Jangan Buru-buru Negatif Thinking

Banyak sekali artis-artis yang pernah kepergok berselingkuh.

Bahkan ada yang dipergoki anaknya sendiri, seperti kasus perselingkuhan Krisdayanti 2009 lalu.

Melansir dari Grid.ID, borok perselingkuhan Krisdayanti dengan Raul Lemos pernah dibongkar Azriel dan Aurel dalam sebuah wawancara eksklusif mereka bersama Kasak-Kusuk, Agustus 2009 lalu.

Perselingkuhan Krisdayanti dan Raul Lemos diketahui oleh Aurel dan Azriel.

Azriel dan Aurel Hermansyah pertama kali berkenalan dengan pria idaman lain Krisdayanti tersebut saat diajak sang Mimi pergi ke Bali.

"Mimi ajak Om itu ke kamar. Kejadiannya waktu di Bali," ujar Aurel Hermansyah.

"(Waktu Om itu ke kamar) Kita lagi berenang," lanjut Aurel Hermansyah.

"Banyak saksinya. Mimi itu udah banyak bohong sama Pipi," pungkas Aurel Hermansyah.

Setelah kejadian itu, Aurel dan Azriel sempat jauh dari Krisdayanti lantaran kecewa.

Namun, kini semua telah berdamai dengan masa lalunya masing-masing.

Meski begitu, ada dampak perselingkuhan terhadap anak.

Melansir dari Kompas.com, Ana Nogales seorang penulis buku perselingkuhan sekaligus psikolog klinis, mengatakan bahwa ada segelintir dampak yang dirasakan anak ketika orangtua selingkuh.

Baca Juga: Dikira Paling Setia, 5 Zodiak ini Ternyata Doyan Selingkuh, No.1 Bikin Semua Geleng-geleng Kepala

1. Ketika Pergoki Orang Tua Selingkuh

Saat mendapati orangtua selingkuh, biasanya anak jadi sulit percaya pada orang lain.

Mereka akan beranggapan bahwa orang yang mereka cintai bisa berbohong atau menyakiti mereka.

Dikhawatirkan juga, mereka nantinya akan meyakini bahwa tidak ada pernikahan yang langgeng.

Anak cenderung tidak percaya komitmen setia pada satu orang.

2. Ketika Diminta Tutup Mulut Soal Perselingkuhan Orang Tua

Jika orangtua selingkuh dan menyuruh anaknya ikut merahasiakan perbuatan tersebut, anak bisa mengalami beban mental yang luar biasa.

Seperti rasa bersalah dan mendapat tekanan dari orangtua yang beselingkuh.

Selain itu, anak juga merasa mengkhianati keluarga bisa membuat depresi serta kecemasan pada diri anak.

Dampak psikologis perselingkuhan terhadap anak.

Dampak Lainnya:

Anak yang tahu adanya kasus perselingkuhan orangtua mungkin jadi melihat bahwa pernikahan bukanlah janji yang sakral.

Baca Juga: Pasangan Rawan Selingkuh Kalau Ada Pajangan Seperti Ini di Dalam Rumah Menurut Fengshui, Buang Sekarang Juga

Jadi, mereka bisa beranggapan bahwa kesetiaan itu tidak penting.

Bahkan mungkin, anak akan bingung memahami apa arti mencintai seseorang, kesetiaan, dan pernikahan itu sendiri.

Emosi anak pun akan terbelah antara benci dan merindukan kepergian orangtuanya yang selingkuh.

Namun, tidak semua perselingkuhan berujung pada perceraian.

Ada yang memutuskan untuk memaafkan kesalahan dan melanjutkan hubungannya lagi.

Namun, melansir dari Kompas.com, hubungan yang dijalin lagi tidak akan sama seperti sebelumnya.

Sebab, perselingkuhan bisa berdampak pada beberapa hubungan selanjut.

Mulai dari hilangnya rasa percaya pada pasangan yang bikin muncul kecurigaan berlebihan.

Lalu, emosi pasangan sering kali tidak stabil saat ada masalah-masalah tertentu yang akhirnya membawa-bawa masalah perselingkuhan di masa lalu.

Kemudian, rasa percaya diri juga makin turun sehingga hubungan tidak bisa seintim dan sehangat dulu.

Lalu apa sih yang menyebabkan seseorang berselingkuh dari pasangannya? 

Baca Juga: Suami Gak Akan Selingkuh Cuma dengan Taruh 1 Jenis Bunga Ini di Kamar, Dipercaya Fengshui Naikkan Gairah dan Bikin Pasangan Lengket

Melansir dari Kompas.com, ada beberapa penyebab seseorang nekat berselingkuh.

Misalnya, adanya kesenangan yang dirasakan saat melakukan hal buruk.

Sifat narsis juga bisa jadi penyebab orang selingkuh, soalnya mereka terlalu percaya diri dan menganggap remeh segala hal, termasuk melukai pasangan lewat perselingkuhan.

Selanjutnya adalah masa puber kedua yang sudah menjadi hal yang tidak asing lagi.

Biasanya, pasangan suami atau istri merasakan lagi getaran-getaran cinta seperti saat remaja dengan orang lain yang bukan pasangannya.

Kemudian, ketidakpuasan dengan hubungan yang sudah berjalan juga jadi penyebab orang berselingkuh.

Ciri-ciri pasangan selingkuh.

Namun meski sering disembunyikan, perselingkuhan pasti bakal terbongkar.

Sebab, orang-orang berselingkuhan biasanya mengalami perubahan baik sikap maupun kebiasaan yang disadari orang sekitar.

Melansir dari Nakita.id, ini dia beberapa tanda atau ciri umum pasangan yang berselingkuh.

Seperti jarang bertemu dan berkumpul dengan keluarga, menjaga jarak dengan pasangan, dan mulai menjauh dari sahabat-sahabat.

Orang yang sedang bersingkuh biasanya juga sering bermain HP dan mendapat telepon rahasia.

Selain itu, orang yang sedang selingkuh juga sering mencari-cari kesalahan pasangannya.

Dan yang paling mencolok adalah, mereka mengubah penampilan jadi lebih muda, segar, rapi, dan juga wangi.

Baca Juga: Jadi Perhatian Para Ibu-ibu Satu Indonesia, Pasangan Suka Selingkuh Sampai Susah Tobat Bisa Jadi Karena Mengidap ini

Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul 'Gue Diusir Dari Rumah' Imbas Beradegan Mesra dengan Kiky Saputri, Wendy Cagur Didepak Sang Anak dan Kompas.com dengan judul Perasaan Anak Bila Orangtua Selingkuh