Resep Bekal Sekolah : Cuma Butuh 5 Bahan Untuk Membuat Resep Pasta Aglio e Olio Sebagai Bekal Hari Ini

By Dwi, Selasa, 6 Desember 2022 | 02:00 WIB
Resep Pasta Aglio e Olio, Ide Resep Bekal Sekolah Serba Pasta Nikmat yang Butuh 5 Bahan Untuk Membuatnya (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Pasta Aglio e Olio, sajian istimewa serba pasta dengan rasa nikmat untuk resep bekal sekolah yang bisa kita buat dengan 5 bahan saja.

Jangan khawatir, meskipun tampilannya yang begitu mewah, Resep Pasta Aglio e Olio ini sangat mudah dibuat, makanya cocok jadi resep bekal hari ini.

Kalau punya stok pasta di rumah, segera pilih Resep Pasta Aglio e Olio enak ini saja untuk kita contek agar jadi resep bekal sekolah buah hati nanti.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Fetucini Goreng Ayam, Menu Serba Pasta Spesial yang Enak Dan Sehat

Waktu: 30 Menit

Sajian: 2 Porsi

Bahan:200 gram pasta angel hair matang2 siung bawang putih, cincang halus150 gram beef bacon2 buah cabai merah kering, iris1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 sendok makan olive oil, untuk menumis

Cara membuat Pasta Aglio e Olio:

1. Panaskan olive oil. Tumis bawang putih sampai harum.

2. Masukkan beef bacon dan irisan cabe kering. Aduk sampai layu.

3. Tambahkan pasta, garam, dan merica. Aduk rata. Masak sampai matang.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Penne Chicken Cream Pesto, Bekal Istimewa yang Bisa Dibuat Tanpa Perlu Repot