SajianSedap.com - Meski sama-sama terletak di wajah, kebanyakan perempuan jarang banget menaruh perhatian dengan kulit bibirnya.
Padahal bibir memberikan daya tarik tersendiri bagi seseorang.
Bentuk bibir yang tebal dan berwarna merah merona biasanya yang menjadi idaman banyak orang, khususnya wanita.
Sebagian orang bahkan rela merogoh koceknya dalam-dalam untuk mendapatkan bibir seperti itu.
Namun terlepas dari hal itu, ada satu permasalahan yang umum dialami, yakni bibir gelap atau kehitaman.
Penyebabnya dapat karena paparan sinar matahari yang berlebihan, kekurangan hidrasi, merokok, reaksi alergi terhadap pasta gigi, lipstik, dan produk lainnya.
Jika sudah begini, banyak orang tak percaya diri dengan bibir mereka.
Lantas mereka merogoh kocek lebih untuk menyulam bibir agar kembali merah merona.
Alih-alih membayar harga mahal untuk perawatan bibir ini, ada cara lebih murah namun sama efektifnya.
Perawatan rumahan dengan memanfaatkan bahan alami seperti jeruk nipis dapat memberikan bibir merah merona sama indahnya.
Lihat berikut ini caranya agar Anda bisa kembali mendapatkan bibir cerah dan warna merah merona.