Cara Mengatasi Tangan Kasar dan Kering dengan Dioles Minyak Kelapa, Hasilnya Selembut Tangan Bayi

By Amelia Pertamasari, Jumat, 2 Desember 2022 | 18:45 WIB
Cara melembutkan tangan kering dan kasar. (Kompas)

4. Oat

Melansir dari Medical News Today, Anda bisa mencampur air mandi dengan oat untuk digunakan berendam.

Serealia atau oat bisa meremajakan kulit mati. Sehingga lapisan kering dari tangan bisa berkurang maksimal.

Selain digunakan untuk berendam, Anda bisa mencapur oat dengan minyak zaitun dan menggunakannya untuk spa sederhana.

Pijat permukaan tangan dengan campuran yang ada selama beberapa menit, baru bilas dan bersihkan.

Cara Mengatasi Penuaan pada Kulit Tangan

Beberapa tanda-tanada penuaan kulit beragam, bahkan bisa muncul lebih awal karena berbagai faktor.

Kulit yang kering, kendur, dan berkerut, dapat dengan mudah terlihat di bagian tangan kita.

Seperti halnya untuk wajah, gunakan produk retinoid atau retinol untuk mengembalikan tekstur kulit.

Kondisi ini memang sering ditemui seiring bertambahnya usia. Namun, sebenarnya bisa disiasati secara mudah, yakni dengan concealer wajah. Cara ini bisa kita pakai jika ingin tampil istimewa dalam acara tertentu.

Lalu K=kembalikan kondisi kulit yang lembab dan kenyal dengan melakukan rutinitas skincare seperti halnya pada wajah.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Peanut French Toast Enak Dan Gurih Ini Membuatnya Semudah Membalikkan Telapak Tangan

Caranya, scrub kulit tangan untuk mengangkat sel kulit mati, lalu gunakan krim tangan khusus dan tutup menggunakan plastik wrap atau sarung tangan katun saat tidur. Lakukan secara rutin agar kulit tangan kembali segar.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Tangan Kering dan Kasar? Lembapkan dengan Cara dan Bahan Alami Ini