Ini juga sama efektifnya dalam menyerap bau tak sedap, di kulkas misalnya.
Caranya, taruh beberapa kantung teh celup bekas ke dalam cangkir atau mangkuk kecil. Taruh pada bagian belakang kulkas.
Adapun daun-daun teh akan menyerap bau, dan kulkas akan segar kembali.
Jangan lupa untuk mengganti kantungnya setiap beberapa hari untuk mengontrol bau tak sedap.
Cara Mencegah Kulkas Bau Tak Sedap
Lantas jika bau tak sedap sebelumnya sudah teratasi, Anda harus menerapkan beberapa cara seperti berikut ini untuk mencegah bau kulkas:
1. Periksa makanan yang rusak
Agar bau tidak muncul, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah menyingkirkan makanan yang rusak dari dalam kulkas.
Jika tidak menemukan penyebab bau, kemungkinan bau busuk akan tetap ada tidak peduli seberapa sering kamu membersihkan kulkas.
Periksa semua tanggal kedaluwarsa pada semua bahan yang disimpan di dalam kulkas dan singkirkan semua produk busuk.
Baca Juga: Pantas Rusak Dalam Hitungan Bulan, Ini 3 Hal yang Bikin Kulkas Baru Bisa Berumur Pendek